Views: 563
BANDUNG BARAT, JAPOS.CO – Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Desa Laksana Mekar, Kecamatan Padalarang, targetkan bercocok tanam bawang merah dan beternak Domba menjadi pilihan utama untuk mendongkrak perekomian rakyat dengan menjalankan Program Pemerintah yaitu Ketahanan Pangan.Hal ini disampaikan Kepala Desa Laksana Mekar, Kohar, diruang kerjanya kepapada Japosco,Jumat 9/12.
Kohar menyatakan, Program Ketahanan Pangan di Desa diselenggarakan dengan pendayagunaan segala sumber daya Pembangunan yang ada di Desa untuk membangun pertanian, Perkebunan, kehutanan, Peternakan dan Perikanan yang berkelanjutan.
“Jika dilihat dari sisi wilayah bahwa Desa Laksana Mekar adalah Daerah kawasan industri yang tidak memiliki lahan Pertanian. Namun masih ada beberapa lahan milik perusahaan yang masih kosong yang dapat dikerjasamakan dengan sewa lahan. Maka dengan inilah salah satu alasan menjadi pilihan Gapoktan dan Poktan Desa Laksana Mekar untuk memilih jenis tanaman Palawija Bawang Merah,dan tanaman tumpang sari lainnya yakni sayur – sayuran,” tutur Kohar.
Kepala Desa Laksana Mekar memaparkan, Adapun tujuan diadakannya Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) adalah membuat suatu dokumen perencanaan Pembangunan yang membentuk arah kebijakan keuangan Desa strategi pembangunan Desa,sasaran strategis yang ingin dicapai Desa selama enam tahun.
Ia menambahkan, Ketika Dana Pemerintah ada maka wadah sudah tersedia dengan metode yang kita gagas dengan 3 Pas yakni, Pas Perencaannya, Pas Pendaannya, Pas Pelaksanaanya. Gapoktan yang diketuai U Sarjono membawahi tiga Kelompok Tani yaitu, Poktan Cibingbin,Pebesan dan Ciampel. Gapoktan ini sumber Modal dari Dana Desa berupa Bibit ternak Domba dan Beberapa mesin Penyedot air dan alat semprot jika diuangkan berjumlah 80 juta.
Desa Laksana Mekar menjalin kerjasama dengan Gapoktan dari Kabupaten Garut dengan beberapa hal yang menjadi /kesepakatan diantaranya, dari mulai pelatihan, pengolahan lahan, Penanaman hingga perawatan. Bahkan sampai pemberian modal bibit bawang merah sesuai kebutuhan lahan, obat – obatan. Demikian juga dengan hasil panen, Gapoktan Garut siap membeli sesuai dengan harga pasar.
Desa Laksana Mekar merupakan salah satu Desa di Kecamatan Padalarang yang mendapat Piagam Penghargaan Administrasi terbaik.Penghargsan ini diberikan langsung oleh camat padalarang Dudi Supriadi S.Sos disaat Perayaan HUT RI 2022 bulan Agustus yang lalu. Bahkan Menteri Desa Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia sudah menganugerahkan Piagam Penghargaan serta Lencana Desa Mandiri bulan Oktober 2022 yang lalu oleh Abdul Halim Iskandar kepada Kohar.(Demak Gultom)