Views: 227
DEPOK, JAPOS.CO – Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono meminta seluruh Perangkat Daerah (PD) untuk berkomitmen dalam mewujudkan satu data. Menurutnya, data menjadi acuan untuk perencanaan sampai kepada tahap evaluasi yang berkualitas dan efektif.
“Data ini menjadi wadah kita untuk berkomunikasi dan berkoordinasi. Baik bagi sesama PD maupun instansi vertikal. Komitmen semua pihak sangat dibutuhkan untuk mengumpulkan data sebagai acuan perencanaan pembangunan,” katanya saat kegiatan Forum Satu Data Kota Depok di Wisma Hijau, Senin (14/11/22).
Bang Imam, sapaan akrabnya, menyebut beberapa program Pemerintah Kota (Pemkot) tak terlepas dari data. Data tersebut menjadi pegangan dan harus menjadi satu kesepakatan serta menjadi kesatuan di semua PD.
“Hal ini merujuk pada Peraturan Wali Kota Depok Nomor 72 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Satu Data Kota Depok. Satu data menjadi kewajiban agar bagaimana program-program yang kita jalankan bisa benar-benar tepat sasaran,” ujarnya.
Imam berharap, terlaksananya forum satu data bisa dijadikan komitmen semua pihak untuk mewujudkan program pemerintahan sesuai dengan visi Kota Depok. Yaitu Maju, Berbudaya dan Sejahtera.
“Karena pada dasarnya semua PD menjadi walidata dan sebagai sumber data dengan latar belakang fungsinya masing-masing,” jelasnya.
“Kita sedang melangkah dengan satu data dan tidak bisa lepas dari dukungan PD. Tidak bisa hanya satu dan dua unit kerja saja. Semuanya harus support, sehingga cita-cita satu data benar-benar terealisasi,” imbuhnya. (Joko Warihnyo)