Views: 174
BELITUNG, JAPOS.CO – Tak ada yang sempurna dalam hidup ini, termasuk penyelenggaraan Development Ministerial Meeting DMM-G20 di Pulau Belitong Provinsi Kepulauan Babel berlangsung 7 – 9 September 2022.
Melalui press releasenya Minggu (11/09) Wakil Ketua I Panitia DMM-G20 Provinsi Kepulauan Babel yang juga Wakil Bupati Belitung. Isyak Meirobie menegaskan sukses DMM-G20 di Belitong Next Level berkat kerja keras bersama.
Dukungan Presiden Jokowi, Ketua Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa dan PJ Gubernur Kep.Babel Dr. Ir. Ridwan Djamaludin, M.Sc mengapresiasi pelaksanaan DMM-G20 berjalan sukses, aman, dan kondusif.
“Namun dibalik itu semua, Kesempatan hebat dari Presiden Jokowi, Menkomarves, Menteri PPN/kepala Bappenas dan jajaran telah memacu semangat dan kerja keras kita. Pemkab Belitung selaku tuan rumah, TNI/Polri, dan seluruh elemen masyarakat ikut berperan mensukseskan acara level dunia ini,” terangnya.
“Kerja bersama banyak pihak dari PJ Gubernur sampai ke masyarakat Babel khususnya masyarakat Pulau Belitong (Kabupaten Belitung, dan Beltim) telah menjawab pertanyaan mendasar dari para Delegasi ketika mendapat undangan ke Belitong bahkan setelah mereka mendarat pertama di bumi Pulau Belitung,” lanjutnya.
Pertanyaannya adalah : Mengapa Belitong ?
Kini setidaknya semua itu terjawab sudah dan mereka setidaknya memberikan kesan (impresi) terbaiknya.
“Belitong, Your Hospitality Really Good ”Thank you Thank you,” Itu kalimat mereka. Tentunya, kita berterimakasih tanpa kehadiran mereka, kita bukan apa-apa, dan memohon maaf atas segala kekurangan yang ada.
Menurut Isyak, untuk pertama kali, It Is So Amazing kata mereka.
“Terimakasih Tuhan Yang Maha Esa, terimakasih kepada semua pimpinan kami, kolega, rekan kerja kami, tim kerja kami dari semua dan lintas instansi dan organisasi baik pemerintah vertikal maupun daerah swasta termasuk peran pers yang gigih mempublikasikan sehingga nama Belitung terkenal seantero dunia Internasional dan Indonesia,” ungkapnya.
“Kalian luar biasa, kebersamaan dalam keberagaman kita sanggup menjawab keraguan banyak kalangan.“ Momentum bersejarah ini kita jadikan kebanggaan bagi Pemkab dan masyarakat Belitung, kita tetap rendah hati namun terus memacu kekuatan dan kesempatan kembali untuk tumbuh lebih tinggi ke Level berikutnya,” Let’s Go Belitong, Belitong-Next Level,” pungkasnya.(Yustami).