Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINESUMATERASumatera Barat

Peduli Kesehatan Balita, Koramil 01/PBU Kodim 0312/Padang, Dampingi Giat Posyandu

×

Peduli Kesehatan Balita, Koramil 01/PBU Kodim 0312/Padang, Dampingi Giat Posyandu

Sebarkan artikel ini

Views: 198

PADANG, JAPOS.CO – Babinsa Koramil 01/PBU Kodim 0312/Padang, melakukan pendampingan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) bertempat Kelurahan Belandi Ulak Karang Senin (13/6/2022).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan Posyandu rutin dilaksanakan guna pengecekan kesehatan para Ibu, Bayi dan anak-anak.

Dalam kesempatan tersebut. Sertu Syafrizal selaku Babinsa menuturkan, pelaksanaan posyandu sebagai bentuk upaya kesehatan masyarakat. Dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat memperoleh pelayanan kesehatan dasar.

“Kegiatan Posyandu meliputi pemeriksaan ibu hamil, penimbangan Balita, pemberian tambahan gizi dan vitamin untuk Balita,” tuturnya.

“Kedepan komunikasi ini akan terus dibina sehingga tidak ada jarak antara kami dan masyarakat karena kita sadar TNI lahir, tumbuh dan berkembang bersama Rakyat,” ujarnya.

Sementara itu, Ibu Siska selaku Ketua Posyandu  mengapresiasi dan sangat berterima kasih kepada Babinsa yang selalu hadir di setiap kali ada jadwal Posyandu.

“Kehadiran Pak Babinsa tidak sungkan – sungkan untuk membantu kami dalam penyiapan kagiatan Posyandu,” ungkapnya. (Dms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 39 SAMOSIR, JAPOS.CO –  Sejumlah Anggota DPRD bersama Plt Bupati Samosir Martua Sitanggang mensahkan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD Tahun 2025 menjadi Peraturan Daerah (Perda) dengan Pagu sebesar Rp…