Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEKepulauan Bangka-BelitungSUMATERA

KSOP Pangkal Balam Siapkan 8 Kapal Roro dan Exspres Bahari untuk Arus Mudik Lebaran 

×

KSOP Pangkal Balam Siapkan 8 Kapal Roro dan Exspres Bahari untuk Arus Mudik Lebaran 

Sebarkan artikel ini

Views: 314

PANGKALPINANG, JAPOS.CO – Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Pangkal Balam Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Babel Rian Riko, SSos menegaskan pihaknya menyiapkan 10 Kapal untuk beroperasi mengantisipasi arus mudik Lebaran Idul fitri 1443 H Tahun 2022.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

“2 kapal di siagakan di Pelabuhan Belinyu dan 8 Kapal di siagakan di Pangkal Balam Pangkalpinang. Pihaknya berkordinasi dengan PT Pelindo II, PT Jasa Raharja, TNI Porli, Dishub Provinsi dan Instansi Lainnya,” terangnya.

“Situasi Kondisi Pelabuhan Pangkal Balam masih Terkendali mengatasi arus mudik Lebaran dan tidak ada kendala yang berarti semua berjalan sesuai perintah Menhub Rencana dan Target,” tandasnya menjawab Japos.co Sabtu (07/05).

Menurut Riko, hingga H+6 tampak kepadatan dan keramaian pemudik belum terjadi penumpukan penumpang arus mudik maupun Balik di Pelabuhan Pangkal Balam walaupun pihaknya sudah menyiapkan 3 kapal angkutan yang beroperasi di Pangkal Balam yang berangkat tujuan Pelabuhan Tanjungpandan Kabupaten Belitung. Antisipasi jika terjadi lonjakan penumpang.

“Hingga saat ini data jumlah penumpang menggunakan Exspres Bahari yang berangkat ke Belitung 65-70 persen tiket sudah terjual yaitu 284 penumpang yang siap berangkat dari Batas kapasitas 400 penumpang. Sehingga Insyaallah masih Aman,” ungkapnya.

Kepala Sub Seksi Bagian Lalu Lintas Angkutan Laut Ferdiansyah menambahkan untuk mengantisipasi penumpukan penumpang, ia menghimbau kepada masyarakat yang ingin mudik harus tetap merujuk kepada instuksi Pemerintah Pusat /kemenhub.

“Pemudik harus cek jadwal dan merencanakan keberangkatan,cek validasi dokumen vaksinasi dengan aplikasi peduli lindungi, selalu memperhatikan cuaca, tetap Prokes dan apabila tiket terjual habis agar tidak memaksakan diri untuk berangkat karena H+7 Pihaknya siap dan siaga dengan Jumlah Kapal,” ujarnya.

Semenatra Humas PT Jasa Raharja Prov.Kep Babel Fatahillah Amsar, menegaskan pihaknya menyediakan fasilitas dan posko arus mudik, pengobatan gratis di terminal Penumpang pukul 09.00-12.00 WIBA dari H-7 sampai H+7 yang tersebar di Pelabuhan Resmi di Babel, Bandara depati Amir dan terminal Angkutan Darat lainnya untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi Penumpang.

Sejumlah penumpang lainnya yang baru tiba dari Tanjungpandan Belitung sampai di Pangkal Balam Pangkalpinang dengan Kapal cepat Ekspres Bahari selama perjalanan laut 4 jam merasa Bahagia, senang, selama perjalanan di Laut pihak kapal memberikan pelayanan prima.

“Saya bangga atas layanan pemerintah /Kemenhub dalam membantu masyarakat memberikan jasa angkutan di Provinsi ini,” pungkasya. (yustami/Syafrul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *