Views: 230
WAY KANAN, JAPOS.CO – Dengan Mematuhi Protokol Kesehatan Pemerintah Kampung Kayu Batu Kecamatan Gunung labuban sukseskan penyaluran BLT-DD Tahun 2022 di Balai Kampung, jumaat (29/04/22).
Kegiatan Tersebut di hadiri langsung camat gunung labuhan Radius Oktorisa Kapolsek gunung labuhan A Haris, Pj Kepala Kampung kayu batu ibu Desy Septriana A.Md Ketua BPK dan seluruh aparatur kampung.
PJ Kepala Kampung Kayu Batu Desy Septriana A.md menyampaikan KPM yang menerima BLT-DD 73 kpm selama tiga bulan terhitung dari Januari, Februari, Maret Rp.300.000 Per-bulan dengan total Rp.900.000.
“Ia berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dan mudah-mudahan bisa membantu meringan kan beban bapak ibuk semua karena efek dari virus covid-19 yang sampai sekarang belum usai,” pungkasnya.
Di tempat yang sama Radius Oktorisa Camat Gunung Labuhan mengatakan agar masyarakat kayu batu yang mendapatkan bantuan dapat memafaatkan bantuan tersebut dengan baik dan dapat meringankan beban dari terdampak covid- 19.
Dia juga tidak bosan bosannya menyampaikan dan mengajak agar masarakat kayu batu mengikuti vaksin, yang belum sama sekali dan yang sudah vaksin 1 dapat melanjutkan vaksin yang ke 2 dan 3 agar menambah kekuatan daya tubuh dan mengurangi penyembaran virus covid-19.
Dalam kesempatan itu juga camat gunung labuhan beserta pemerintah kampung kayu batu Mengucupkan selamat hari raya idul fitri 1 syawal 1443 H 2022 M Minal aidin walfaizin mohon maaf lahir batin. (Suhaili)