Views: 209
PANDEGLANG, JAPOS.CO – Kapolsek Cimanggu Iptu Darwin Khairul Syafari beserta Kanit Intel rutin melaksanakan silaturahmi bersama Ulama dan Umaro yang ada di Desa Ciburial Kecamatan Cimanggu Kabupaten Pandeglang.
Dalam kesempatan ini Kapolsek berkesempatan mengunjungi Bapak Ustad Hambali (Pimpinan Pondok Pesantren Al Muhajirin) di Kampung Ciburial Tonggoh Desa Ciburial Kecamatan Cimanggu Kabupaten Pandeglang guna meningkatkan sinergitas antara Polri dan Tokoh Agama, Selasa (15/03/2022) pukul 09.00 Wib.
Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Cimanggu Iptu Darwin Khairul Syafari menjelaskan bahwa untuk menindaklanjuti Comander Wish Kapolda Banten (point kedua) yaitu Rukun Ulama dan Umaro, Personil Polsek Cimanggu rutin mengadakan silaturahmi dengan para tokoh Ulama dan Umaro.
“Selain melaksanakan Program dari Pimpinan POLRI, juga sebagai ajang mempererat Silaturahmi dan rasa kekeluargaan dengan para Ulama dan Umaro yang ada di wilayah Hukum Polsek Cimanggu Polres Pandeglang,” ujarnya.
“Kegiatan rukun ulama umaro sebagai salah satu sarana mengajak para Ulama dan Umaro untuk bersama-sama saling menjaga serta memelihara kondusifitas harkamtibmas di wilayah Kecamatan Cimanggu,” tutup Kapolsek Cimanggu. (Yan/Hms Polres)