Scroll untuk baca artikel
BANTENBeritaHEADLINEPandeglang

Polda Banten Selenggarakan Vaksinasi Booster, 108 Santriwati Ponpes Almizan Putri Ikuti Kegiatan

×

Polda Banten Selenggarakan Vaksinasi Booster, 108 Santriwati Ponpes Almizan Putri Ikuti Kegiatan

Sebarkan artikel ini

Views: 175

PANDEGLANG, JAPOS.CO – Ratusan santriawati Pondok Pesantren Almizan Putri Cikole antusias mengikuti kegiatan vaksinasi serentak yang diselenggarakan oleh Polda Banten di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Banten pada Selasa (22/02).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan vaksinasi serentak yang digelar Polda Banten ini dihadiri oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beserta rombongan didampingi Kapolda Banten Irjen Pol. Prof. Dr. Rudy Heriyanto, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, Kadinkes Provinsi Banten Ati Pramudji Hastuti, Danrem 064 Maulana Yusuf Brigjen TNI Yunianto, Bupati Pandeglang dan unsur Forkopimda Provinsi Banten.

Elizah (22) salah satu seorang pengurus Ponpes Almizan Putri Cikole mengucapkan terima kasih atas diselenggarakannya kegiatan vaksinasi serentak untuk para santriwati.

“Terima kasih kepada Polda Banten atas diselenggarakan vaksinasi serentak, sebanyak 108 santriwati Ponpes Almizan Putri Cikole dapat kesempatan untuk melaksanakan vaksin dengan dosis ke 3 atau booster,” ujar Elizah.

Diakhir, Elizah (22) berharap dengan adanya kegiatan vaksinasi serentak yang diselenggarakan oleh Polda Banten untuk para santriawati dapat meningkatkan kekebalan imun tubuh.

“Semoga para santriwati yang telah melakukan vaksin dosis ketiga atau booster dapat meningkatkan kekebalan imun tubuh serta terhindar dari wabah Covid-19 dan harapannya tidak terjadi cluster Covid-19 baru di lingkubgan Ponpes Almizan Putri Cikole,” tutupnya. (Yan/Bidhumas).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *