Views: 250
DEPOK, JAPOS.CO – Musyawarah Daerah (Musda) ke IX Dewan Perwakilan Daerah ( DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia ( KNPI ) Kota Depok.akan digelar di Wisma Kinasih Jl. Raya Tapos, Cimpaeun, Kec. Tapos,Depok, besok Selasa ( 21/12/2021 ) sudah ada empat bakal calon yang akan memperebutkan kursi ketua untuk periode 2021-2024.
Mantan Ketua DPD KNPI Kota Depok Bobby yang baru di demisioner mengatakan sudah ada empat bakal calon ketua KNPI.yang secara resmi sudah mengembalikan formulir pendaftaran. Diharapkan keempat calon Ketua KNPI Kota Depok diharapkan bisa melayani kepentingan pemuda dan menciptakan ide gagasan membangun kepemudaan di Kota Depok.
“KNPI Kota Depok sudah baik, untuk itu Musda besok sebuah kompetisi pemilihan,untuk melahirkan sosok Ketua, yang mampu menjalankan Organisasi KNPI yang lebih baik lagi kedepannya,” kata Bobby kepada Japos.co, Senin ( 20/12/2021).
Sementara Koordinator Steering Commitee(SC) Ahmad Maulana mengatakan bahwa berdasarkan daftar registrasi pengembalian formulir pendaftaran dan berkas kelengkapan lainnya Bacalon DPD KNPI Kota Depok yang diterima oleh SC sebanyak 4 (empat) Bacalon yang telah mengembalikan formulir pendaftaran.
“Pengembalian formulir pendaftaran Bakal Calon (Bacalon) Ketua DPD KNPI Kota Depok 2021-2024, berakhir hari ini Minggu (19/12/2021) Pukul 16.00 WIB, hal itu sesuai jadwal yang di tetapkan Steering Commitee (SC) Musyawarah Daerah (Musda) ke IX DPD KNPI Kota Depok,” ujarnya.
Berikut Nama Bacalon Ketua DPD KNPI Kota Depok yang telah mengembalikan formulir pendaftaran:
1. Army Mulyanto
2. Indra Prabhata
3. Eric Yansen
4. Ash Shiddiq
“Setelah penutupan batas waktu pengambalian formulir, SC tidak lagi melayani pengembalian formulir baik secara resmi di Gedung Pemuda DPD KNPI Kota Depok maupun melalui utusan,” tegas Ahmad.
Dikatakan Ahmad, Steering Commitee (SC) akan melakukan verifikasi berkas pendaftaran Bacalon yang telah mengembalikan formulir.
“Pendaftaran yang berkasnya dinyatakan memenuhi syarat akan ditetapkan sebagai calon.dan Pengumumannya hari Selasa 21 Desember 2021, saat digelarnya Musda IX DPD KNPI Kota Depok,” tuturnya
Ia menambahkan ada sebanyak 66 Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang sudah terdaftar di KNPI Kota Depok, ditambah 11 Pengurus KNPI ditingkat Kecamatan.
“Suara yang akan direbut keempat Calon Ketua KNPI, kurang lebih ada 80 suara.dan acara Musda ke IX DPD KNPI yang akan digelar besok, akan dihadiri oleh Ketua dan Pengurus KNPI Provinsi Jawa Barat,Walikota Depok, Wakil Walikota dan yang lainnya, ” tutupnya.(Joko Warihnyo)