Views: 105
Acara santunan ini digelar pada Sabtu, 15 Maret 2025, sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan terhadap masyarakat di wilayah operasionalnya. Rudi Suharno, selaku Direktur PT Rudi Jaya Abadi Logam, secara langsung menyerahkan bantuan berupa batu makadam untuk akses jalan yang rusak.
Salah satu penerima bantuan, H. Aspuri, warga Kampung Mendaya, menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian yang diberikan oleh perusahaan. “Saya hanya bisa mendoakan agar PT Rudi Jaya Abadi Logam semakin sukses dan usahanya lancar,” ujarnya.
Sementara itu, perwakilan warga, RW Kemi dan RT Saep, mengungkapkan kebahagiaan atas kepedulian yang ditunjukkan oleh perusahaan. “Kami merasa senang dan bersyukur atas bantuan ini. Semoga Rudi Suharno diberikan kesehatan dan perusahaannya semakin maju,” kata mereka.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat yang berharap agar kepedulian seperti ini terus berlanjut. PT Rudi Jaya Abadi Logam berkomitmen untuk terus mendukung warga sekitar sebagai bagian dari tanggung jawab sosialnya.(Abd)