Views: 115
MAROS, JAPOS.CO – Berdasarkan hasil penghitungan sementara (quick count) yang diperoleh dari beberapa Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Desa Bonto Matene, Kecamatan Mandai Kabupaten Maros, pasangan calon CS’TA Nomor Urut 2,berhasil meraih kemenangan mutlak dengan persentase suara yang signifikan Kamis, (28/11/24).
Menurut laporan dari salah satu tim pendukung Andi Harjan Appi, pasangan CS’TA menang mutlak di TPS 11 dan 12 yang berada di Perumahan Permata Indah Bandara, Jalan Poros Kariango. Hal ini disampaikan oleh A. Affi, salah satu anggota tim, pada pagi ini.
“Di Desa Bonto Matene yang memiliki 14 TPS, kemenangan CS’TA berada di atas 73 persen,” ungkap A. Affi melalui laporan singkatnya. Ia juga menambahkan bahwa hasil ini masih bersifat sementara, sambil menunggu rekapitulasi resmi dari tingkat desa, kecamatan, hingga kabupaten yang akan diumumkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Hasil sementara ini menjadi sinyal positif bagi tim CS’TA yang telah bekerja keras dalam masa kampanye. Dengan keunggulan signifikan di TPS-TPS kunci Harian Ffi.
Khususnya di wilayah strategis seperti Perumahan Permata Indah Bandara, peluang pasangan ini untuk mengamankan kemenangan penuh semakin besar.
Meski demikian, semua pihak diimbau untuk tetap menunggu hasil penghitungan resmi dari KPU guna memastikan legitimasi data dan menghormati proses demokrasi yang berjalan.(kim)