Scroll untuk baca artikel
BeritaDKI

Misa 100 Hari Romo FX Sumantara Bersama KKMK Katedral Jakarta

×

Misa 100 Hari Romo FX Sumantara Bersama KKMK Katedral Jakarta

Sebarkan artikel ini

Views: 63

JAKARTA, JAPOS.CO – Misa mengenang 100 hari berpulangnya Romo FX Sumantara, Pr, dilaksanakan dengan penuh khidmat di Kapel Susteran Gembala Baik, Jakarta Timur, Sabtu (16/11). Misa ini dihadiri para anggota eks Kelompok Karyawan Muda Katolik (KKMK) Katedral Jakarta. Misa dipimpin Romo Kristi Adi, Pr, yang memiliki banyak kesamaan perjalanan hidup dengan mendiang Romo Sumantara.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam homilinya, Romo Kristi Adi mengenang sosok Romo Sumantara sebagai pribadi yang hangat, berdedikasi, dan menjadi pendukung utama bagi kelompok anak muda, termasuk KKMK. “Beliau adalah support system yang luar biasa bagi anak muda, mengarahkan, mendampingi, dan selalu hadir di saat mereka membutuhkan,” ujar Romo Kristi.

Kesamaan antara Romo Kristi dan Romo Sumantara sangat terasa. Keduanya pernah bekerja di Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), tinggal di komunitas Unio, dan menjadi Kepala Rumah Tangga di tempat masing-masing. Selain itu, Romo Kristi juga berasal dari daerah, yakni Keuskupan Purwokerto, sama seperti Romo Sumantara yang berasal dari wilayah di luar Jakarta. Keduanya juga merupakan alumni Seminari Tinggi Santo Paulus, Kentungan, yang menjadi awal perjalanan panggilan imamat mereka.

Sebagai pembina kelompok anak muda, Romo Kristi memahami peran besar Romo Sumantara dalam membimbing KKMK. “Saya merasakan betul bagaimana beratnya tanggung jawab itu, tetapi beliau menjalaninya dengan penuh cinta dan komitmen,” tambahnya.

Usai misa, para anggota KKMK berbagi kenangan tentang mendiang Romo Sumantara. Banyak yang terinspirasi oleh perhatian dan teladan hidupnya, khususnya dalam mendampingi mereka dalam kehidupan rohani maupun profesional.

Acara ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah sederhana, mencerminkan kehangatan yang selama ini melekat pada sosok Romo FX Sumantara, Pr. Kenangan akan mendiang akan terus hidup dalam hati mereka yang pernah disentuh oleh kasih dan pelayanannya.(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 117 SAMOSIR, JAPOS.CO – Masyarakat Kabupaten Samosir-termasuk wisatawan lokal dan asing  berbondong-bondong menonton perlombaan kejuaraan olahraga air kelas dunia—Aquabike Jetski World Championship 2024 di Samosir pada Sabtu, 16 November…