Scroll untuk baca artikel
BeritaJawa Tengah

Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

×

Pemkot Beri Edukasi Jaminan Sosial dan Akses Keuangan Bagi Pelaku Usaha

Sebarkan artikel ini

Views: 70

KOTA PEKALONGAN, JAPOS.CO – Pemerintah Kota Pekalongan melalui Bagian Perekonomian dan SDA Sekertariat Daerah setempat menggandeng BPJS Ketenagakerjaan dan Pegadaian Syariah menggelar sosialisasi terkait permodalan dan jaminan sosial ketenagakerjaan, Rabu (16/10/2024).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Plt Walikota Pekalongan, Salahudin yang hadir dalam kegiatan tersebut mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan ini khususnya terkait jaminan sosial dan akses keuangan.

“Kita berikan dasar-dasar bagaimana memanfaatkan fasilitas itu. Namun yang paling penting adalah harus disiapkan dahulu karakter pemilik dan karyawannya ketika siap maju bisa mencari modal tambahan tidak terjebak utang piutang yang memberatkan mereka. Siapkan diri menjadi perusahaan yang terpercaya dan berkualitas sehingga mitra kerja juga percaya,” ujarnya.

Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Joko Purnomo menjelaskan bahwa pihaknya mendorong agar pelaku usaha memiliki jaminan sosial ketenagakerjaan sebab pengusaha memiliki pekerja uang punya resiko kecelkaan dan kematian.

“Supaya UMKM ini prepare dan tidak mengeluarkan modal jika ada kejadian yang tidak diinginkan seperti kematian dan kecelakaan pekerja, kita harapkan mereka mengikuti jaminan sosial dengan iuran yang kecil yaitu 10 ribu 8 ratus rupiah yang dapat mengcover kecelakaan kerja no lomit dan kematian, sehingga resiko yang mereka tanggung semakin kecil,” jelasnya.

Selain itu juga, pelaku usaha diminta manfaatkan program KUR atau pinjaman pegadaian yang tidak membebankan sehingga mereka bisa menambah usaha dengan peningkatan modal.

“Kami hadirkan UMKM Dekranasda Kota Pekalongan, lebih banyak usaha kecil dan mikro yang ada di Kota Pekalongan, harapannya mereka dapat memanfaatkan kegiatan ini dengan semaksimal mungkin, mencari tahu informasi yang bisa digunakan mengembangkan usaha masing-masing,” pungkasnya.(sofi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 10 BANDUNG, JAPOS.CO – Puluhan warga Dago Elos, Kota Bandung mendatangi Mapolda Jabar untuk bertemu dengan Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).Advertisementscroll kebawah untuk lihat konten Puluhan warga itu…