Scroll untuk baca artikel
BeritaPandeglang

Di Desa Bojenwetan Kecamatan Sobang, Diduga Solar Bersubsidi dijual belikan Bebas

×

Di Desa Bojenwetan Kecamatan Sobang, Diduga Solar Bersubsidi dijual belikan Bebas

Sebarkan artikel ini

Views: 1.1K

PANDEGLANG, JAPOS.CO – Penyaluran BBM Bersubsidi Jenis Solar rupanya tidak pernah luput dari kabar penyimpangan, baik itu dari penyaluran sampai pemanfaatan yang diduga tidak sesuai dengan peruntukannya.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Salah satu contohnya yang ditemukan di Desa Bojenwetan Kecamatan Sobang, beberapa pengusaha Padi terlibat dengan penjualan dan pembelian BBM Bersubsidi jenis Solar.

Hal tersebut tidak dipungkiri oleh Sanata dan Rodi, saat dikonfirmasi mereka mengaku membeli BBM bersubsidi Jenis Solar di Salah satu Warga Desa Bojenwetan yang bernama Mastani.

Hasil informasi yang diterima Japos.co bahwa mereka terlibat Jual beli Solar Bersubsidi tanpa ada Surat Rekomendasi Pembelian BBM Bersubsidi dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Pandeglang.

Padahal seperti diketahui bahwa penyaluran BBM Bersubsidi jenis Solar tersebut dalam penyalurannya diatur oleh Undang-undang yang mengatur baik dalam penyaluran atapun dalam penggunaan.

Sementara itu Mastani saat dikonfirmasi via telepon mengatakan bahwa dia sendiri membeli Solar Bersubsidi tersebut dari Warga Desa Panimbang yang bernama Mamat.

Menyikapi hal tersebut Nawawi selaku Ketua Umum LSM Pemaki Provinsi Banten meminta kepada Aparat Penegak Hukum agar segera menindak lanjuti permasalahan ini jangan sampai dibiarkan begitu saja.

“Saya meminta kepada pihak berwenang baik itu Aparat Penegak Hukum agar segera bertindak, jangan sampai dibiarkan harus ditindak tegas, masa pengusaha padi beli solar subsidi, ini kan untuk masyarakat kurang mampu makanya disubsidi oleh pemerintah ” Tegasnya. (Yan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *