Scroll untuk baca artikel
BeritaRiau

Memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polda Riau Gelar Olahraga Bersama TNI-Polri dan Pemprov Riau

×

Memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polda Riau Gelar Olahraga Bersama TNI-Polri dan Pemprov Riau

Sebarkan artikel ini

Views: 1.1K

PEKANBARU, JAPOS.CO – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polda Riau mengadakan acara olahraga bersama yang melibatkan TNI-Polri dan Pemerintah Provinsi Riau. Acara ini berlangsung di Halaman Mapolda Riau, Jalan Patimura, Pekanbaru, pada Jumat (28/06/2024) pagi, dimulai sekitar pukul 07.00 WIB.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Acara olahraga bersama ini dimeriahkan dengan berbagai hadiah menarik, termasuk lima unit sepeda motor, sepuluh unit sepeda, dan ratusan hadiah lainnya dengan hadiah utama berupa Honda CB 150.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain PJ Gubernur Riau, Danlanut Rusmin Nurjadin Masma TNI Peri Yunaldi, Danlanal Dumai Kolonel Laut Boy Yopi, Danrem 031 Wirabima yang diwakili Kasrem Kolonel Eko Agus Nugroho, Kepala BNNP Riau Brigjen Pol Robinson, Wakajati Riau Rini Hartati, beberapa Bupati dan Pj Walikota se-Riau, serta Wakapolda Riau, Brigjen Pol K Rahmadi. Selain itu, Pejabat Utama Polda Riau dan ribuan peserta dari TNI maupun Polri juga turut berpartisipasi.

Ketua Bhayangkari Cabang Riau, Ny Nindia M Iqbal, beserta pengurus dan Ibu-ibu Persit juga hadir dalam kegiatan ini.

Acara diawali dengan kegiatan jalan santai yang dimulai dari Mapolda Riau menuju Jalan Patimura, Jalan Diponegoro, putar balik di depan Hotel Arya Duta, dan kembali finish di Mapolda Riau. Setelah jalan santai, acara dilanjutkan dengan senam bersama dan ditutup dengan pencabutan hadiah doorprize.

Dalam sambutannya, Danlanut Masma TNI Peri Yunaldi mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-78 dan berharap agar Polri semakin presisi dan dicintai oleh masyarakat Indonesia. “Diusia yang tidak muda lagi semoga Polri semakin dicintai masyarakat Indonesia,” ungkap Danlanut.

Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memupuk sinergitas antara TNI-Polri dan Pemerintah Provinsi Riau. Ia berharap agar sinergitas ini dapat mendukung tugas pokok masing-masing instansi serta menciptakan kerjasama yang semakin erat dan solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Olahraga bersama ini bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan dan kerjasama antara TNI-Polri dan Pemprov Riau dalam mewujudkan Riau yang aman dan damai. Kebersamaan ini juga merupakan bagian dari sinergitas dalam upaya bersama menciptakan kondusifitas di Provinsi Riau,” ujar Kapolda.

Kapolda Riau juga menambahkan bahwa kehadiran peserta acara merupakan dukungan yang sangat berharga bagi Polda Riau dalam mengabdi kepada masyarakat. “Kehadiran bapak ibu sekalian merupakan vitamin yang luar biasa bagi keluarga besar Polda Riau untuk terus mengabdi kepada masyarakat, walaupun masih banyak kekurangan di sana sini. Tetapi tekad kami untuk menyempurnakan yang belum sempurna masih bergelora dalam diri kami,” tambahnya.

Ia juga menyatakan bahwa tugas kepolisian tidak bisa dilakukan sendiri dan memerlukan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat. “Untuk tampil sempurna sebagai pelayan masyarakat itu tidak mudah dilakukan karena kami polisi juga manusia yang tidak sempurna. Tetapi itu tidak bisa dijadikan alasan, kita harus memberikan yang terbaik bagi masyarakat apapun rintangannya,” tegas Kapolda.

Sebagai penegak hukum, polisi harus tegas terhadap pelaku-pelaku kriminalitas yang mengganggu kenyamanan masyarakat. “Kita harus tampil, bila perlu kita hentikan, agar kejahatan hilang di dunia ini. Oleh karena itu, dalam tugas ini kami memerlukan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat untuk melanjutkan pengabdian terhadap bangsa dan negara,” lanjutnya.

Sementara itu, PJ Gubernur Riau, SF Hariyanto, dalam sambutannya berharap solidaritas antara Pemerintah Daerah bersama TNI-Polri dapat terus terjalin erat. “Melalui kegiatan ini, kami berharap solidaritas antara Pemerintah Daerah dan TNI-Polri dapat terus terjalin erat, sehingga suasana aman dan tertib di Negeri Lancang Kuning ini dapat selalu terjaga dengan baik,” ujar PJ Gubernur.

Hariyanto juga menambahkan bahwa olahraga dapat mempersatukan pemerintah, aparat, dan masyarakat. “Kita meyakini bahwa olahraga ini dapat mempersatukan pemerintah, aparat, dan masyarakat. Ayo kita maju ke depan untuk Riau yang lebih baik, lebih maju, dan tentram,” tutup SF Hariyanto.

Dengan kegiatan ini, diharapkan semangat sinergitas antara TNI-Polri dan Pemerintah Provinsi Riau semakin kokoh dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Provinsi Riau.(AH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 66 KETAPANG, JAPOS.CO – Peningkatan Pembangunan Pertanian dikecamatan merupakan salah satu tugas stakeholder pembangunan pertanian di kecamatan terutama BPP dan pihak pihak terkait lainnya, berbagai hal dilakukan untuk mendukung keberlangsungan…