Scroll untuk baca artikel
BeritaSumatera Barat

Pemko Bukittinggi Berhasil Mengurangi Angka Kemiskinan

×

Pemko Bukittinggi Berhasil Mengurangi Angka Kemiskinan

Sebarkan artikel ini

Views: 935

BUKITTINGGI, JAPOS.CO –  GC Bukittinggi berhasil menurunkan angka kemiskinan, dibuktikan melakukan kegiatan Percepatan program peningkatan perekonomian.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Data BPS Propinsi Sumbar, Bukittinggi menjadi kota tercepat turunkan angka kemiskinan di tahun 2023.

“Terdapat 10 dari 19 wilayah administratif mengalami penurunan persentase penduduk miskinvjika dibanding tahun sebelumnya.Dari 10 wilayah administratif, Bukittinggi mengalami penurunan paling cepat sebesar 7,85 persen dibanding kabupaten kota lainnya di Sumbar untuk tahun 2023,” papar Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar.

Ia menyebut persentase penduduk miskin di Kota Bukittinggil mengalami penurunan dalam dua periode terakhir.

“Secara keseluruhan persentase penduduk miskin tercatat sebesar 4,11 persen pada Maret 2023. Pada tahun 2023 terjadi penurunan pada jumlah penduduk miskin, dari 6,16 ribu jiwa menjadi 5,78 ribu jiwa. Jika dilihat pada persentasenya mengalami fluktuasi dan menurun dalam dua tahun terakhir,” ungkapnya.

Penurunan jumlah penduduk miskin tahun 2023, mengindikasikan pengurangan (migrasi) penduduk Kota Bukittinggi yang bekerja, jumlahnya sedikit dibanding orang yang tidak bekerja.

“Jika dikaitkan dengan Garis Kemiskinan (GK), semakin tinggi garis kemiskinan juga menjadi faktor pendorong, semakin bertambahnya jumlah dan persentase penduduk miskin,” ulas Erman. (Yet)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 43 JAMBI, JAPOS .CO – PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) menggelar acara sosialisasi mengenai pasar lelang komoditas (PLK) di Aula PT KPBN Jakarta pada 11 September 2024. Acara…