Scroll untuk baca artikel
BeritaPandeglang

Tingkatkan Produktifitas Pertanian, Pemdes Cikadu Bangun JUT

×

Tingkatkan Produktifitas Pertanian, Pemdes Cikadu Bangun JUT

Sebarkan artikel ini

Views: 915

PANDEGLANG, JAPOS.CO – Dalam rangka mendukung Produktifitas pertanian baik itu dari sarana dan prasarana, pemerintah Desa (Pemdes) Cikadu kecamatan Cibitung bangun Perkerasan Jalan Usaha Tani (JUT) di kampung Cikarae dengan Volume Panjang 90 Meter, Lebar 2 Meter dari Dana Desa Tahap 1 tahun 2024.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam pelaksanaannya pembangunan JUT tersebut dikerjakan warga masyarakat setempat yang tentunya sangat antusias akan adanya pembangunan JUT yang dikerjakan dari Dana Desa Tahap 1 tersebut.

Nurjaya selaku Pjs kepala Desa Cikadu berharap dengan adanya pembangunan JUT di Kampung Cikarae bisa meningkatkan hasil panen dari petani baik itu dari kualitas dan kuantitas, ini adalah wujud Desa hadir dalam mendukung ketahanan pangan bagi masyarakat khususnya petani.

“Semoga dengan dibangunnya Jalan Usaha Tani yang ada di Kampung Cikarae ini, bisa meningkatkan produktifitas pertanian dan saya berharap dengan dibangunnya Jalan ini bisa meningkatkan nilai jual hasi dari pertanian baik itu dari kualitas ataupun kuantitas,” ujarnya. (Yan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 71 SAMOSIR, JAPOS.CO –  Sejumlah Anggota DPRD bersama Plt Bupati Samosir Martua Sitanggang mensahkan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD Tahun 2025 menjadi Peraturan Daerah (Perda) dengan Pagu sebesar Rp…