Views: 1.2K
PEKANBARU, JAPOS.CO – Dalam momentum perayaan Hari Ulang Tahun ke-73 Persatuan Jaksa Indonesia (Persaja), Kejaksaan Tinggi Riau menyelenggarakan kegiatan bakti sosial yang penuh makna di Panti Asuhan Bhakti Mufarridhun, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau. Senin (6-Mei-2024) Kegiatan ini diselenggarakan sebagai wujud kepedulian dan rasa syukur kepada masyarakat, diwakili oleh Asisten Intelijen Kejaksaan Tinggi Riau, Marcos M. M Simaremare, SH MHum.
Dalam sambutannya, Marcos M M Simaremare SH MHum menyampaikan pesan dari Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Akmal Abbas SH MH, yang menekankan pentingnya berbagi tali kasih dan kebahagiaan, terutama pada momen yang bersejarah bagi Persatuan Jaksa Indonesia.
“Kedatangan kami hari ini adalah bentuk kebersamaan dan kepedulian terhadap saudara-saudara kita di Panti Asuhan Bhakti Mufarridhun. Semoga bantuan yang kami berikan dapat membawa manfaat dan kebahagiaan bagi seluruh keluarga besar panti asuhan ini,” ujar Marcos.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Kasi C Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Riau, Effendi Zarkasyi, SH MH serta sejumlah jaksa fungsional di lingkungan Kejaksaan Tinggi Riau. Mereka kompak menyebarkan kehangatan dan keceriaan kepada anak-anak panti asuhan dengan berbagai kegiatan yang dirancang khusus untuk mempererat tali persaudaraan.
Kegiatan bakti sosial ini berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar. Semua pihak, baik dari Kejaksaan Tinggi Riau maupun panti asuhan, menyambut dengan hangat dan penuh rasa terima kasih. Semoga semangat kebersamaan dan kepedulian ini terus terjaga dan menjadi inspirasi bagi semua pihak untuk selalu berbuat kebaikan kepada sesama.
Dengan kegiatan ini, Kejaksaan Tinggi Riau tidak hanya memberikan bantuan materi, tetapi juga menyirami hati dengan kehangatan dan kebahagiaan, sejalan dengan semangat Persatuan Jaksa Indonesia dalam melayani dan melindungi masyarakat.(AH)