Views: 1.1K
PADANG PANJANG, JAPOS.CO – Dalam Rapat Paripurna HJK ke-233, Ketua DPRD, Mardiansyah, S.Kom, mengungkapkan harapannya agar Padangpanjang semakin unggul dan sejahtera. Dengan tagline “Padang Panjang Unggul dan Sejahtera,” Mardiansyah berfokus pada semangat baru untuk perbaikan program pembangunan di tengah kondisi keuangan daerah terbatas.
Mardiansyah menyampaikan keyakinannya terhadap keberhasilan APBD Tahun Anggaran 2024 sebagai instrumen penting. Dalam konteks tahun politik, dia menegaskan pentingnya bekerja dengan dedikasi dan sinergi demi kemajuan kota serta kesejahteraan warganya.
DPRD sebagai mitra memiliki fungsi pengawasan dan mengingatkan Pemko terkait pencapaian target-target pembangunan. Dengan pertumbuhan ekonomi, tingkat kemiskinan, dan pengangguran sebagai fokus, Mardiansyah meminta kerja keras dari Pj Wali Kota dan seluruh OPD.
Ketua DPRD berharap seluruh elemen masyarakat bersinergi untuk menghadapi tantangan 2024 dengan bijak. Menyuarakan pentingnya masukan dari berbagai tokoh masyarakat, pemimpin kota sebelumnya, alim ulama, dan ninik mamak.
Mardiansyah menekankan peran lembaga legislatif dalam pengawasan agar program kegiatan dapat memberikan manfaat yang optimal bagi warga kota. Dalam semangat kerja bahu-membahu, dia menutup sambutannya dengan ajakan untuk bersama-sama mewujudkan Padang Panjang yang unggul dan sejahtera. (Dms)