Views: 366
WAY KANAN, JAPOS.CO – Setelah melalui tahapan demi tahapan penjaringan aparatur kampung pekan lalu, Agus Rianto Kepala Kampung Rantau Jaya, Kecamatan Banjit, Kabupaten Way Kanan melantik aparatur kampung yang telah lulus seleksi, acara tersebut berlangsung di kantor kampung setempat, Kamis (09/11/2023).
Hadir dalam acara tersebut Camat Banjit Nasrullah Ali SSos MM Kasih PMK, Joni Helmi SE, Kecamatan Banjit, Babinsa Koramil 05/Banjit Koptu Panut Saputra,Babinkamtibmas Polsek Banjit Bripka Yayan, Kasih terantip kecamatan Banjit, Eka Satria SE, Abdi Syarifuddin, SE (PD), Ayatulla Kumaini, SPd (PLD), BPK Kampung Rantau Jaya, Ketua TP-PKK kampung Rantau Jaya, Bidan Desa kampung Rantau Jaya, dan yang utama 6 aparatur kampung beserta 11 RT yang lulus seleksi.
Kepala Kampung Rantau Jaya Agus Rianto berharap agar perangkat kampung yang lulus seleksi penjaringan yang telah dilantik agar dapat bersinergi dan berkerjasama dengan baik bersama aparatur kampung yang sudah ada.
”Saya harapkan untuk aparatur kampung yang sudah di kukuhkan agar dapat bersinergi dan memberikan contoh kemajuan yang baik untuk lingkungan sekitar dan dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat,” tegas Agus Rianto.
Camat Banjit Nasrullah Ali SSos menyampaikan terima kasih atas terselenggaranya kegiatan ini dan agar peserta yang telah dikukuhkan dapat bekerja dengan baik dan benar sesuai dengan tupoksinya masing-masing.
”Jangan melangkahi peraturan kepala kampung, bekerja samalah untuk memajukan kampung agar lebih baik dan lebih maju lagi sehingga kedepannya banyak prestasi yang ditorehkan dan yang pasti layanilah masyarakat dengan baik, disiplin masuk kerja dan jam kerja,” tegasnya.(Suhaili)