Views: 188
SIMALUNGUN, JAPOS.CO – UPT Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumatera Utara dan Dinas Perikanan Simalungun melakukan penaburan benih ikan nila di lubuk larangan, Nagori Mekar Sari Raya, Kecamatan Panei Tongah, Simalungun, Sumatera Utara, Kamis (14/9) pagi. Penyaluran benih ikan dilakukan untuk meningkatkan pertahanan pangan.
Kepala Seksi UPT Perikanan dan Kelautan Sumatera Utara Dodianto Budi, S.pi mengatakan, diharapkan dengan program ini masyarakat dapat meningkat perekonomian nya dengan panen bersama.
“Yang kita tabur 10.000 ikan nilam, 5000 ikan nila dan 5000 ikan mas,” ujar Dodianto ditemui Japos co, Kamis (14/9) pagi.
Program ini juga diharapkan dapat membawa warga di Nagori Mekar Sari bertumbuh dan berkembang menjadi nagori yang makmur.
Hadir dalam acara tersebut, Pasiter Kodim 0207/SML, Kapten Carles Tarigan, Kadis Hanpangan Pemkab Simalungun Robert Pangaribuan, Kabid Perikanan dan Kelautan Arwan Sembiring. Kemudian, Danramil 16/PT, Kapten Inf. B Harahap, Kepala Desa Mekar Sari Juni Hartono, para babinsa dan kelompok masyarakat.
Pangulu Nagori Mekar Sari Juni Hartono mengatakan, tabur benih ikan merupakan bagian dari TNI Manunggal Membangun Desa.
“Ini merupakan bagian dari TMMD kami sangat bangga dan semoga program ini memberikan kemakmuran bagi desa kami,” ujar Juni Hartono, ditemui Japos.co, Kamis (14/9) pagi.
Kegiatan ini berlangsung aman dan tertib. Ribuan kawanan ikan benih yang ditabur tampak bergerak ke sisi sungai kecil dengan air yang jernih. (Isnani)