Views: 227
RIAU, JAPOS.CO – Wakapolda Riau Brigjen Pol K Rahmadi memimpin kegiatan “Lestarikan Negeri Menanam Sejak Dini” yang digelar di Lapangan Rumput, Jalan Thamrin, Pekanbaru yang dihadiri oleh sejumlah pejabat dari Forkompinda pada Selasa pagi (23/8/23).
Wakapolda menyebutkan untuk wilayah Riau di 12 kabupaten/kota ada sekitar 45.233 batang pohon yang ditanam serentak hari ini dengan berbagai jenis tanaman.
“Dalam rangka Lestarikan Negeri Menanam Sejak Dini kita lakukan penanaman pohon secara serentak di seluruh Indonesia. Khusus untuk wilayah Riau atau Polda Riau, hari ini kita akan menanam pohon sejumlah 45.233 pohon dengan berbagai jenis, di antaranya ada pohon alpukat, kaliandra, damar, durian, jambu, dan ada juga jengkol, kelengkeng dan lain sebagainya,” sebut Brigjen Rahmadi.
“Hari ini seluruh jajaran polres Polresta melakukan kegiatan yang sama di wilayahnya masing masing dengan penanaman pohon yang sudah disediakan oleh kita semua dengan jumlah 45.233 pohon,” paparnya.
Wakapolda menjelaskan menanam pohon memiliki banyak manfaat bagi kelangsungan kehidupan makhluk hidup, memelihara ekosistem secara berkelanjutan, baik lingkungan hidup, oksigen, ekonomi, pangan serta pemanfaatan kayu.
“Besar harapan bahwa penanaman pohon ini adalah sebagai upaya kita dalam rangka untuk memelihara lingkungan hidup untuk menghasilkan oksigen dan hasil pertambangan.
Ekonomi tanah, di sisi lain ada pemanfaatan kayu. Tadi kita sudah sampaikan bahwa penanaman pohon ini seperti halnya kita menanam doa.
Karena yang kita lakukan saat ini bukan hanya untuk kita saja, tetapi juga untuk nantinya bisa dimanfaatkan agar berguna untuk anak cucu kita,” tutupnya. (AH)