Views: 254
KABUPATEN BANDUNG, JAPOS.CO – Peringatan hari Ulang Tahun (HUT) RI yang ke 78 dilaksanakan dengan antusias diseluruh tanah air, mulai dari masyarakat di Pedesaan hingga sampai ke Istana Negara, kemeriahan memperingati hari Kemerdekaan RI begitu sangat luar biasa kemeriahannya .
Seperti halnya di Desa Batu Karut Kecamatan Arjasari kabupaten Bandung, kepala Desa beserta staf dan Karang Taruna Desa mengadakan Gerak Jalan santai yang di ikuti oleh ribuan warga masyarakat dari 14 RW dan 56 RT yang berada di wilayah Desa Batukarut, Minggu (20/8/23)
Gerak jalan santai tersebut dimulai start dari depan kantor Desa Batukarut dan di buka oleh Cepi selaku kepala Desa, sementara rute yang dilalui oleh peserta gerak jalan meliputi jalan Batu Karut, Lebakwangi, Wargaluyu serta jalan Desa Bojong Manggu dan kembali melintasi jalur jalan Kp. Nambo hingga kembali ke titik awal finis depan Kantor Desa Batu karut.
Di katakan Cepi selaku kepala Desa Batukarut, peringatan HUT ke – 78 RI ini syukur alhamdulilah telah berjalan dengan sukses dan mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Batukarut yang telah ikut berpartisipasi dalam memperingati HUT ke 78 ini
Ia juga memberikan apresiasi yang setingginya kepada Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa yang secara rutin turut mendampingi setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa, untuk anggaran pelaksanaan perayaan HUT ke 78 RI Cepi mengaku menggunakan anggaran pribadi.
Cepi juga mengharapkan kegiatan peringatan HUT -78 RI ini dapat memacu spirit para generasi muda di Indonesia khususnya di Desa Batukarut, agar lebih bersemangat melanjutkan perjuangan para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan Bangsa Indonesia yang kita cintai ini.(AsepR)