Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINESUMATERASumatera Utara

Tim Wasev TMMD ke-117 Tahun 2023 Kodim 0207/ Simalungun Kunjungi ke Nagori Mekar Sari Raya

×

Tim Wasev TMMD ke-117 Tahun 2023 Kodim 0207/ Simalungun Kunjungi ke Nagori Mekar Sari Raya

Sebarkan artikel ini

Views: 219

SIMALUNGUN, JAPOS.CO – Mayjen TNI Herianto Syahputra SIP, MSi bersama Tim Wasev TMMD Ke-117 tahun 2023 Kodim 0207/ Simalungun, melakukan kunjungan ke Nagori Mekar Sari Raya Kecamatan Panei Kabupaten Simalungun Sumatra utara Pada hari Kamis tanggal 27 juli 2023 Pukul 09.40 Wib.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Turut hadir dalam kegiatan tersebut :
1. Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Cardin SE MSi.
2. Danrem 022/PT Kolonel Inf Luqman Arief SIP.
3. Aster Kasdam I/BB Kolonel Arh Dedik Ermanto, SIP MT.
4. Kasrem 022/PT Letkol Inf Yopi Hutasoit
7. Dandim 0207/Sml Letkol Inf Hadrianus Yossy, SB, SIPem MHan.
8. Sekda Kabupaten Simalungun Drs Esron Sinaga
9. Ketua DPRD Timbul Jaya Sibarani SH.
10. Kasi Intel Rem 022/PT. Letkol Cpl Bomen Situmorang.
11. Pabandya wanwil Letkol Kav. Tengku Hamdani
12. Dandenpom Siantar Mayor Mayor CPM zunilham Sitorus
13. Pabandya bakti Mayor INF Eko Yudo P.
15. Camat Panei, dan camat Sidamanik.
16. Danramil Jajaran Kodim 0207/Sml
17. Masyarakat Nagori mekar sari serta para pelajar.

Wadan Pusterad Mayjen TNI Herianto Syahputra SIP, MSi disambut dengan Pengalungan Bungan, Pemberian inkung, Rebana dan tarian tor-tor sombah, selanjutnya rombongan menuju tenda Poskotis TMMD ke-117 melaksanakan Coffe morning bersama dengan Forkopimda.

Pemkab Simalungun yang di wakilkan oleh Sekda Drs Esron Sinaga dalam sambutannya mengatakan, mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha kuasa karena atas berkat dan karunianya kita masih diberikan kesehatan dan kesempatan untuk dapat berkumpul di tempat ini yaitu dalam rangka kegiatan Kunjungan dari Wasep TMMD ke 117 tahun 2023 yang pada kesempatan kali ini dilaksanakan di nagori Mekarsari raya Kecamatan Panei.

Selanjutnya kami mengucapkan terima kasih kepada TNI dan semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan TMMD di tahun 2003 yang merupakan perwujudan dari kemanunggalan TNI dan rakyat dalam bentuk operasi bakti yang dilaksanakan bersama seluruh komponen masyarakat termasuk Pemerintah Daerah.

Semoga melalui kegiatan ini dapat memberikan dampak yang positif untuk kemajuan daerah Kabupaten Simalungun dan TNI semakin solid dan dekat dengan masyarakat.

TNI dikenal sangat dekat dengan rakyat, menyatu dan melebur dengan masyarakat membangun semangat nasionalisme dan menghidupkan budaya gotong-royong ,ini adalah salah satu wujud penggunaan teritorial dan merupakan bentuk sinergi antara pemerintah daerah dan TNI sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa TMMD merupakan program yang melibatkan TNI , Pemerintah daerah dan segenap lapisan masyarakat sebagai salah satu langkah nyata untuk mengatasi berbagai permasalahan yang dihadapi di tengah-tengah masyarakat.

Implementasi komitmen TNI dan pemerintah daerah dalam melestarikan semangat dan budaya luhur kehidupan bermasyarakat kita secara khusus budaya marharoan Bolon yaitu gotong-royong yang sudah merupakan ciri dan warisan para pendahulu di Kabupaten Simalungun.

Kita sangat mengharapkan agar melalui kegiatan TNI dapat menjadi karya bakti nyata TNI kepada masyarakat dalam menggerakkan pembangunan dan menghidupkan kembali semangat kebersamaan dan nasionalisme kita melalui momentum kali ini kita ingin sinergitas yang semakin baik antara jajaran TNI dengan pemerintah daerah dan seluruh komponen masyarakat dalam membangun dan merawat Negara kesatuan Republik Indonesia.

Selanjutnya Komandan satuan tugas (Dansatgas)TMMD ke-117 Ta 2023 Kodim 0207/Sml, melalui Bimbingan dan arahan Katim Wasep TMMD ke-117 (Mayjen TNI Herianto Syahputra SIP, MSi) menyampaikan, Kegiatan TMMD ke-177 ini merupakan kegiatan yang dilakukan oleh TNI dalam bentuk operasi bakti TNI , dilaksanakan secara terpadu di beberapa kota beberapa daerah dan dilakukan lintas sektoral bersama dengan kementerian, lembaga pemerintah dan non pemerintah termasuk komponen bangsa lainnya sehingga kegiatan ini dapat berjalan dalam rangka upaya untuk mendukung percepatan pembangunan di wilayah.

Adapun sasaran TMMD Ke-177 diprioritaskan pada daerah-daerah tertinggal, daerah miskin, terisolir maupun terpencil kemudian daerah kumuh perkotaan dan daerah perbatasan atau pulau terluar.

Kegiatan TMMD ke-117 dengan sasaran kegiatan fisik dan non fisik, yang bertujuan untuk Meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya dalam hal pembangunan jalan agar mempermudah jalur transportasi.

Sasaran non fisik sekalian pengawasan dan evaluasi yang kami lakukan ini adalah untuk mengukur kinerja, organisasi Satgas yang telah dibentuk karena Satgas ini pada tanggal 10 nanti itu harus selesai 100%.

Kegiatan TMMD ke-117 ini bisa dilaksanakan dengan optimal efektif dan efisien tepat waktu sehingga di dalam pelaksanaannya hasilnya juga bisa dirasakan oleh masyarakat.

Kegiatan kunjungan ini juga di adakan Penyerahan Tali Asih
a. 50 paket sembako
b. Tali asih kepada Stunting 13 orang.
c. Tali asih kepada Masjid.
d. T ali asih kepada Gereja.
e. Pemberian bola voly dan net kepada karang taruna.(RM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *