Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEKALIMANTANKalimantan Barat

Wabup H Farhan Tutup Acara Pembinaan dan Pelatihan Pengurus PPFK Se-Kabupaten Ketapang

×

Wabup H Farhan Tutup Acara Pembinaan dan Pelatihan Pengurus PPFK Se-Kabupaten Ketapang

Sebarkan artikel ini

Views: 183

KETAPANG, JAPOS.CO – Wakil Bupati Ketapang H Farhan, SE MSi menutup acara Pembinaan dan Pelatihan Pengurus Perkumpulan Pemuda Flobamora Ketapang ( PPFK) tahun 2023, Minggu (02/07/2023).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

kedatangan Wakil Bupati Ketapang H Farhan, SE MSi ditempat acara Aula Bappeda Ketapang disambut dengan tarian Adat Kataga dari Pulau Sumba yang dibawakan oleh sanggar Seni Ranting PPFK PT BGA Group Wilayah 10 Kecamatan Sungai Melayu, kemudian dilanjutkan dengan pengalungan kain selendang adat oleh pembina PPFK Ds Rehi kepada H Farhan, SE MSi .

Wabup H Farhan, SE MSi dalam sambutan, menjelaskan bahwa kegiatan yang diadakan PPFK ini dapat memberikan pengetahuan bagaimana mengurus organisasi di tingkat Kabupaten maupun tingkat Kecamatan dan ranting.

“Pelatihan dan Pembinaan ini merupakan kegiatan yang positif dan Pemda Ketapang memberikan dukungan penuh kepada PPFK maupun organisasi lainnya,” ujar H Farhan

Wabup menerangkan pada tahun 2023 ini, pemerintah Kabupaten Ketapang telah memberikan bantuan hibah kepada Flobamora Kabupaten Ketapang.

“Salah satu bantuan hibah ini, digunakan untuk kegiatan yang kita saksikan penutupannya pada hari ini, yaitu pembinaan dan pelatihan kepada pengurus,” terangnya.

Selain itu Wabup berharap kepada PPFK agar menjadi organisasi yang profesional, maju berkembang dan mampu menjawab isu-isu yang tengah berkembang di Kabupaten Ketapang.

“Saya minta kepada Organisasi PPFK dan organisasi lainnya untuk tetap menjaga kondisi Kabupaten Ketapang tetap tentram,” ucapnya.

Dalam menutup sambutan H Farhan SE MSi, berharap agar organisasi PPFK menjaga kabupaten Ketapang dengan sebaik-baiknya, saling memahami dan saling mengerti, cinta keberagaman sebagai dasar kekuatan untuk saling menjaga.

“Oleh Karena itu Saya berharap, agar PPFK menjaga Kabupaten Ketapang ini dengan sebaik-baiknya, saling memahami dan saling mengerti, cintai keberagaman dan menjadikan sebuah kekuatan untuk saling menjaga.” terang H Farhan, SE MSi sekaligus menutup acara pembinaan pelatihan pengurus PPFK Se-Kabupaten Ketapang.

Ketua Umum Pusat PPFK Yakobus Tamon, S.Ag berterima kasih kepada Pemerintah kabupaten Ketapang dari lahir nya Organisasi PPFK di kabupaten Ketapang, hingga saat ini terus mendapatkan perhatian dan dorongan dari pemerintah untuk terus hidup dan berkembang maju.

Salah satu bentuk perhatian pemerintah kabupaten Ketapang kepada Organisasi PPFK, yaitu bantuan dana Hibah untuk melaksanakan program pelatihan dan pembinaan pengurus Cabang dan Ranting PPFK se kabupaten Ketapang sebanyak 175 peserta. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari di Aula Bappeda Ketapang.

“Dana hibah dari Pemerintah daerah Kabupaten ketapang tahun 2023, kami manfaatkan sebaik mungkin untuk melatih dan membina pengurus Cabang dan Ranting PPFK se Kabupaten Ketapang,dan dana hiba tersebut kami gunakan sesuai peruntukannya,” tutup Ketua Umum Pusat PPFK Yakobus Tamon, S.Ag saat dikonfirmasi disela kegiatan tersebut (02/03).

Pada kesempatan yang sama para pengurus PPFK Pusat kabupaten Ketapang, Pengurus Cabang dan Ranting PPFK se kabupaten Ketapang, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah daerah Kabupaten ketapang atas perhatian, dorongan dan dukungan penuh kepada organisasi PPFK.(Agustinus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *