Views: 305
MAROS, JAPOS.CO – Polemik Kongres HPPMI Maros, lahirkan Kongres Luar Biasa, meski berlarut-larut Kongres ke- XVII HPPMI Maros yang dimulai pada tanggal 10 Februari 2023 di Kabupaten Sinjai yang sempat deadlock cukup panjang dan tidak menemui titik temu.
Kini melahirkan keputusan yang luar biasa karena Ketua PP HPPMI dianggap tidak profesional dalam menjalankan amanah dan tanggungjawabnya untuk membuat pesta demokrasi tertinggi di HPPMI Maros kini berjalan dengan baik.
Keputusan untuk mengadakan Kongres Luar Biasa (KLB) ini diambil dalam rangka menyelamatkan organisasi terbesar dan tertua di Kabupaten Maros Provinsi Sulawesi Selatan.
Muh Alam selaku ketua panitia KLB ini mengatakan bahwa Kongres Luar Biasa ini atas dasar keinginan Komisariat dan Lembaga Otonom se- HPPMI Maros karena problematika Kongres kemarin yang tidak selesai dan dipandang Ketua PP HPPMI Maros dan Penyelenggara kemarin tidak independent dan memihak ke salah satu pihak.
KLB HPPMI Maros ini di ikuti 3 (tiga) pasang calon ketua umum dan wakil ketua umum PP HPPMI Maros Periode 2023-2025.
KLB ini terlaksana atas dasar aturan main yaitu Konstitusi HPPMI Maros yang dimana pada BAB VI Pasal 13 Anggaran Dasar HPPMI Maros tentang Permusyawaratan dan hasil rapat Pimpinan Komisariat serta Lembaga Otonom pada saat Konferensi Pers beberapa waktu lalu.
“Kini sudah melahirkan SC dan Kepanitian dari Institusi-institusi berbeda bukan mayoritas dari salah satu pasangan calon biar Fair dan transparan,” tutup Alam.(hk)