Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Barat

Pesawat Susi Air Disandera KKB

×

Pesawat Susi Air Disandera KKB

Sebarkan artikel ini

Views: 162

PANGANDARAN, JAPOS.CO – Kuasa Hukum Susi Air, Donal Faris dibakarnya pesawat Susi Air oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua disebut bukan lagi isu perusahaan. Ia menyebut itu sudah isu keamanan negara.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Sebagaimana diketahui, pilot pesawat tersebut disandera oleh KKB di sana. Lima penumpang juga bernasib sama. Ia pun berharap negara bisa segera mengatasi masalah itu. “Kami sudah berkoordinasi dengan otoritas yang bersangkutan, dalam hal ini TNI, POLRI dan Menkepolhukam, untuk bisa menangani tugas kewenangan dan infrastruktur yang dimiliki untuk membantu penyelamatan pilot dan penumpang kami yang disandera,” kata Donal, Selasa (07/2).

Menurutnya pesawat Susi Air sengaja dibakar pihak OPM. Mereka pun sudah menyatakan bertanggub jawab atas perbuatan ini. “Terbakarnya pesawat Susi Air memang kesengajaan oleh pihak OPM, tetapi dalam rilisnya mereka tidak menyatakan alasannya seperti apa,” ungkap Donal.

Ia mengatakan OPM menyatakan langsung rilis bahwa unsur kesengajaan membakar pesawat Susi Air. Tapi saat ini, pihaknya hanya bisa berharap peran serta pemerintah agar keselamatan pilot dan penumpangnya terjaga. “Langkah kami saat ini karena Susi Air itu perusahaan, kami sangat mengandalkan negara dalam melakukan operasi militer,” katanya.

Ia lalu memaparkan pilot dan penumpang yang berada dalam pesawat Susi Air tersebut. “5 orang penumpang itu warga Papua, dan pilot berasal dari Selandia Baru. Mereka sandera pilot kami. Satu yang bisa kami harapkan adanya negara membantu kami dalam penyelamatan evakuasi para penumpang yang disandera,” ujarnya.

Sementara itu, berdasarkan data dari berbagai sumber yang dihimpun Japos.co, Pesawat Pilatus Porter Susi Air dengan nomor penerbangan SI-9368 itu awalnya lepas landas dari Bandara Mozes Kilangin, Kabupaten Mimika, Selasa (7/2) sekitar pukul 05.33 WIT. Pesawat rute Timika-Paro-Timika itu diketahui dipiloti Capten Philips asal Selandia Baru. “Membawa lima penumpang take off dari Bandara Mozes Kilangin Kabupaten Mimika menuju Bandara Paro Distrik Paro Kabupaten Nduga,” ungkap Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo dalam keterangannya, Selasa (07/2).

Benny menuturkan, pesawat tersebut tiba di Bandara Paro, Kabupaten Nduga, pada pukul 06.17 WIT. Namun setelahnya pesawat Susi Air yang seharusnya kembali ke Timika sudah sulit dihubungi. “Seharusnya pesawat tersebut sudah kembali ke Bandara Mozes Kilangin, Kabupaten Mimika pada Pukul 07.40 WIT,” tuturnya.

Pangdam XVII/Cendrawasih, Mayjen Muhammad Saleh Mustafa membenarkan pilot pesawat disandera. Pesawat Susi Air yang dipiloti Captain Philips itu dibawa kelompok KKB. “(Pilot Pesawat Susi Air) dibawa kelompok EK,” singkatnya. (tim)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *