Views: 222
DHARMASRAYA, JAPOS.CO – Absensi menjadi salah satu indikator kinerja pegawai negeri sipil yang akan diperhitungkan dalam sistem TPP-Tunjangan Kinerja. Sehingga diperlukan sebuah sistem yang mampu mendokumentasikan absensi dengan tepat.
Sebelumnya absensi pegawai di Pemerintah Kabupaten Dharmasraya dilakukan secara manual dan absen sidik jari (finger print). Kelemahannya dengan mekanisme absensi tersebut sifatnya terbatas, maksudnya hanya dapat dilakukan jika yang bersangkutan datang ke kantor. Adakalanya aktivitas pegawai dilakukan di tempat lain, diantaranya melakukan kunjungan, menghadiri rapat atau kegiatan yang diadakan di tempat yang lain. Jadinya yang bersangkutan tidak sempat melakukan absen di kantor.
Hal ini juga disampaikan oleh Kepala dinas Perhubungan Dharmasraya Catur Eby pada media ini sehabis rapat bersama di Kantor Bupati Dharmasraya hari ini Rabu (08/02/23).
“Aplikasi Hadir menjawab keterbatasan tersebut, bersifat fleksibel dengan cukup melakukan absen dengan ponsel dan dapat dilakukan absen saat pegawai dinas di luar,” ungkapnya.
“Absen ini juga dapat dimonitoring langsung oleh atasan dan terhubung dengan sistem TPP-Tunjangan Kinerja. Dimana penetapan besarnya tunjangan kinerja diukur dari tiga variabel, yaitu absensi elektronik, kualitas kinerja dan kedisiplinan,” sebutnya Catur Eby.
Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris dinas Perhubungan Dharmasraya Atrizal pada awak media saat jedah rapat di Auditorium kantor Bupati Dharmasraya beliau sangat mengapresiasi kebijakan Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan,SE.
“Penerapan absensi tersebut sangat mendukung kinerja dilapangan karena Dinas Perhubungan banyak giat dilapangan dari pada dikantor,” sebutnya.
“Selain pengenalan aplikasi melalui sosialisasi, juga dilakukan pelatihan menggunakan aplikasi kepada pegawai dan admin di tiap OPD. Khusus bagi admin adalah petugas yang bertanggung jawab untuk mengelola sistem atau aplikasi dalam hal ini Hadir, yang berkaitan dengan Sistem untuk Tunjangan,” tutupnya.(Erman Chaniago).