BeritaSumatera Utara

Bupati Labuhanbatu dr. H. Maya Hasmita Sp.OG. M.KM Hadiri Halal Bihalal dan Tepung Tawar Calon Jamaah Haji

×

Bupati Labuhanbatu dr. H. Maya Hasmita Sp.OG. M.KM Hadiri Halal Bihalal dan Tepung Tawar Calon Jamaah Haji

Sebarkan artikel ini
Bupati Labuhanbatu dr. H. Maya Hasmita Sp.OG. M.KM menghadiri acara Halal Bihalal dan Tepung Tawar Calon Jamaah Haji, Senin (14/4).

Views: 77

LABUHANBAT, JAPOS.CO – Dalam sambutannya, pertama – tama Bupati dr. H. Maya Hasmita Sp.OG. M.KM mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1 Syawal 1446 H, mohon maaf lahir dan batin.

Dan selamat kepada para jamaah tamu Allah SWT yang di muliakan, semoga keberangkatan bapak, ibu dipermudah dan diberikan kesehatan dalam menjalankan ibadah di tanah suci.

“Kami doakan semoga bapak dan ibu pergi dengan keadaan sehat, pulang juga dalam keadaan sehat dan tentu nya menjadi haji yang mabrur dan mabruroh,” ucapnya.

Ia juga meminta dan memohon doa kepada para calon jamaah haji, agar mendoakan kabupaten Labuhanbatu dijauhkan dari segala musibah.

“jadi, saya mohon doa dari bapak,ibu sekalian agar kiranya mendoakan kabupaten Labuhanbatu jauh dari segala musibah,” pintanya.

Menutup sambutannya, Bupati mengucapkan selamat halal bihalal tetaplah bersinergi, tidak ada batasan tidak ada pemisahan dari pada kita, karena kita bekerja untuk kemajuan kabupaten Labuhanbatu tercinta.

Hal yang sama juga disampaikan Kakan Kemenag Dr. H. Asbin Pasaribu MA menyampaikan semoga para calon jamaah haji pergi dalam keadaan sehat pulang juga dalam keadaan sehat, begitu juga dengan para petugas haji. Semoga menjadi haji yang mabrur dan mabruroh.

Turut hadir Kadis Diskominfo Ahmad Fadli Rangkuti ST. M.Kom, Plt. Bapenda Tuti Noprida Ritonga S.Si. Apt. MM, Ketua MUI, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tamu Undangan Lainnya.(YN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 81 TANGERANG, JAPOS.CO – Lurah Pakuhaji, Muhamad Sanusi, SH, MSi, memimpin langsung kegiatan pembersihan sampah di wilayah Kampung Rawakalong, Kelurahan Pakuhaji, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, Banten, baru-baru ini. Kegiatan…