Views: 96
MH Kipang, yang telah menjabat selama dua periode sebagai Kepala Desa Tegal Kunir Lor, dikenal sebagai sosok yang dekat dengan berbagai elemen masyarakat. Selain itu, ia juga memiliki hubungan baik dengan para jurnalis yang bertugas di wilayah Kabupaten Tangerang.
Sebagai pemimpin desa, MH Kipang memiliki jiwa sosial yang tinggi dan telah berhasil memajukan Desa Tegal Kunir Lor sesuai dengan tuntutan zaman. Dalam percakapan melalui WhatsApp dengan jurnalis JAPOS, ia menegaskan komitmennya untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi warganya demi kemajuan desa yang dipimpinnya.
“Dengan moto Gemilang, saya akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” ujar MH Kipang.
Ia juga menambahkan bahwa Idul Fitri merupakan momen yang sangat tepat untuk saling memaafkan dan menjalin silaturahmi. “Momen ini yang ditunggu oleh semua umat Muslim di dunia,” ungkapnya.(Abd)