Views: 143
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Pasar Kemis, Eni Roaeni, MPd. Menurutnya, pesantren kilat ini menjadi sarana bagi siswa untuk tidak hanya berprestasi secara akademik, tetapi juga memiliki akhlak yang mulia.
Juleha, SAg selaku guru agama, menyampaikan bahwa pesantren kilat ini merupakan kegiatan tahunan yang selalu mendapatkan dukungan dari orang tua siswa. “Kami lebih mementingkan adab. Buat apa memiliki ilmu tinggi jika tidak memiliki adab? Kami ingin siswa-siswi memiliki karakter yang beriman dan bertakwa,” ujarnya saat ditemui di sela acara.
Meskipun sempat menghadapi kendala akibat banjir, pihak sekolah tetap berusaha menjalankan kegiatan dengan baik. Acara ini juga diisi dengan pemberian santunan kepada anak yatim, sebagai bentuk kepedulian sosial dan menumbuhkan rasa empati di kalangan siswa.
Dengan adanya pesantren kilat ini, diharapkan siswa SMP Negeri 3 Pasar Kemis dapat menjalani bulan Ramadan dengan penuh makna, meningkatkan kedisiplinan ibadah, serta memperkuat nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-hari.(Abd)