Views: 1K
BANJAR, JAPOS.CO – Wali Kota Banjar, Ir H Sudarsono bersama Wakil Wali Kota, Dr H Supriana MPd menghadiri Penyerahan Bantuan Modal Usaha Mikro bagi 1.525 pelaku usaha mikro di Kota Banjar, bertempat di Gedung Dakwah Kota Banjar, Kamis (6/3).
Masing-masing pelaku usaha mikro akan menerima bantuan sebesar 1 juta Rupiah. Bantuan tersebut berasal dari Baznas Kota Banjar dengan total bantuan yang disalurkan mencapai 1.525 Miliar. Penyerahan bantuan secara simbolis juga disaksikan secara langsung oleh Ketua DPRD Kota Banjar, Sekretaris Daerah Kota Banjar, Staf Ahli Wali Kota Bidang Kemasyarakatan dan SDM Kota Banjar, Asisten Sekretaris Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Banjar, Kepala Kementerian Agama Kota Banjar, Kepala Dinas KUKMP, Camat se-Kota Banjar, serta Ketua Baznas Kota Banjar.
Dalam arahannya, Wali Kota Banjar mengatakan bahwa penyerahan bantuan modal usaha mikro ini menjadi langkah awal untuk semakin menguatkan usaha mikro di Kota Banjar dan memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat. “Bantuan ini merupakan bentuk perhatian dan dukungan kami kepada masyarakat, terutama pelaku usaha mikro yang menjadi salah satu pilar penting dalam perekonomian daerah. Bantuan ini diharapkan dapat membantu saudara-saudari dalam mengembangkan usaha yang sedang dijalankan, memperbaiki kualitas produk, serta meningkatkan daya saing usaha,” ujar H. Sudarsono di hadapan para penerima Bantuan.
Wali Kota Banjar juga mengingatkan kepada penerima bantuan, agar bantuan tersebut dapat digunakan dengan bijak. “Saya ingatkan, bahwa selain modal, keberhasilan usaha sangat ditentukan oleh semangat, kreativitas, dan kerja keras. Oleh karena itu, kami berharap para penerima bantuan, dapat memanfaatkan dana ini dengan bijak, serta terus berinovasi dan memperkuat manajemen usaha agar lebih berkembang,” pungkasnya. (Mamay)