Scroll untuk baca artikel
BeritaJawa Barat

PWI Kota Cimahi Siap Bersinergi dengan Diskominfo Cimahi untuk Mendorong Program “Campernik”

×

PWI Kota Cimahi Siap Bersinergi dengan Diskominfo Cimahi untuk Mendorong Program “Campernik”

Sebarkan artikel ini
Kepala Diskominfo Pemkot Cimahi Hendra Gunawan,S.Sos,MIP., didampingi Kabid IKPS, beserta 3 pegawai, melakukan Audiensi dengan PWI Kota Cimahi di Ruang Rapat Diskominfo, Senin (20/1/2025).

Views: 58

CIMAHI, JAPOS.CO  – Ketua terpilih Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cimahi, Ganda Tampubolon, bersama jajaran pengurus harian dan panitia pelantikan melakukan audiensi dengan Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kota Cimahi pada Senin (20/1/2025).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Audiensi yang berlangsung di ruang rapat Kepala Diskominfo ini menjadi momentum strategis untuk membangun sinergi antara PWI dan pemerintah daerah guna mendukung kemajuan Kota Cimahi.

Kepala Diskominfo Cimahi, Hendra Gunawan, SSos MIP, menyambut hangat rombongan PWI Kota Cimahi yang hadir dengan formasi lengkap, memperkenalkan struktur kepengurusan masa bakti 2024-2027. Dalam audiensi tersebut, Ganda Tampubolon menyampaikan dua agenda utama, yakni rencana pelantikan PWI pada 19 Februari 2025 dan perayaan Hari Pers Nasional (HPN).

“Momentum ini tidak hanya sebagai ajang seremonial, tetapi juga peluang untuk menguatkan kolaborasi antara PWI dan pemerintah dalam mendukung program-program strategis Kota Cimahi,” ujar Ganda.

Hendra Gunawan menegaskan harapannya agar PWI Kota Cimahi dapat menjadi motor penggerak peningkatan profesionalisme wartawan di Kota Cimahi sekaligus mendukung visi Cimahi “Campernik” menuju Indonesia Emas 2045.

“Kami percaya PWI Kota Cimahi, dengan mayoritas anggotanya yang telah lolos Uji Kompetensi Wartawan (UKW) dan bersertifikat Dewan Pers, bisa menjadi teladan bagi insan pers lainnya,” ujar Hendra.

Lebih lanjut, Hendra juga memaparkan bahwa Diskominfo saat ini telah memverifikasi 73 media di Kota Cimahi yang bernaung di bawah berbagai badan hukum. Ia berharap keberadaan PWI dapat menjadi wadah profesional yang membuka peluang lebih besar bagi wartawan untuk bergabung dan berkembang.

Audiensi ini menjadi langkah awal PWI Kota Cimahi di bawah kepemimpinan Ganda Tampubolon untuk membangun hubungan harmonis dengan pemerintah daerah demi mendorong kemajuan bersama. DEMAK GULTOM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 68 BANDUNG, JAPOS.CO – Sidang dugaan tindak pidana Korupsi terdakwa Ranto Sitanggang (RS) digelar di Pengadilan Tipikor Bandung, Senin (20/1).Advertisementscroll kebawah untuk lihat konten Dalam dakwaan sebanyak 40 halaman…