Views: 108
MUKOMUKO,JAPOS.CO – Sebanyak Delapan kecamatan di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu meminta Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) untuk melakukan pembinaan dalam melakukan pengelolaan keuangan dan kerjasama antar desa.
Menurut Kepala Dinas DPMD Mukomuko Ujang slamet perlunya pembinaan dalam mengelola keuangan desa agar dalam menggunakan keuangan di desa dapat terakomodir dengan baik untuk menghindari hal-hal yang tidak benar dan menyalahkan aturan.
“Diawal tahun ini kita turun melakukan pembinaan terhadap desa-desa atas permintaan beberapa desa untuk dimintai pembinaan dalam pengelolaan ke uangan didesa itu,” kata Kadis DPMD.
“Dikatakan nya juga, pembinaan yang kita lakukan terkait dalam menggunakan keuangan desa baik itu Dana Desa (DD) maupun terhadap Anggaran Dana Desa (ADD),” ujarnya.
“Bukan itu saja kata Kadis,” kita dari pihak dinas juga melakukan pembinaan dalam pengelolaan Badan usaha milik desa (BUMDes) bagaimana bisa terkelola dengan baik seyogyanya agar tidak menyalahkan aturan,” demikian Kadis.
Sementara dalam kerjasama desa, dalam menjalankan program kerja di desa- desa ini bertujuan untuk mempermudah dalam menggunakan anggaran yang ada,” ujar Kadis
“Salah satu contoh di Kecamatan Sungai Rumbai, itu semua desa kita lakukan pembinaan tentang pengelolaan ke uangan di desa itu,” imbuh Kadis.(Jpr)