Views: 47
KOTA TANGERANG, JAPOS.CO – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang, melalui Dinas Pendidikan, meresmikan Unit Layanan Disabilitas Pendidikan (ULDP) sebagai wujud komitmen dalam memberikan layanan pendidikan yang optimal bagi anak-anak penyandang disabilitas.
Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, menyampaikan rasa syukurnya atas peluncuran ULDP yang diharapkan dapat melengkapi fasilitas pendidikan inklusif di Kota Tangerang. “Alhamdulillah, dengan adanya unit ini, kami berharap pelayanan kepada anak-anak penyandang disabilitas semakin optimal. Kehadiran ULDP menjadi langkah nyata dalam mendukung kebutuhan mereka,” ungkap Dr. Nurdin usai acara peluncuran yang digelar di ruang Al-Amanah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Kamis (13/11).
Saat ini, Kota Tangerang telah memiliki 66 sekolah inklusi yang melayani lebih dari 2.000 siswa penyandang disabilitas. ULDP hadir sebagai fasilitas yang dapat memberikan konsultasi dan dukungan kepada orang tua serta keluarga dalam mendukung perkembangan anak-anak mereka.
Pemkot Tangerang berencana untuk memformalkan ULDP sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) dalam waktu dekat dan mengintegrasikannya dengan layanan lainnya, seperti Unit Layanan Keluarga, Konsultasi Anak, serta pelatihan keterampilan di Balai Latihan Kerja (BLK). “Kami ingin memastikan anak-anak penyandang disabilitas dapat mencapai kemandirian melalui kolaborasi berbagai layanan,” tambah Dr. Nurdin.
Direktur Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus Kemdikdasmen, Baharudin, juga memberikan apresiasi terhadap inisiatif Pemkot Tangerang ini. “ULDP diharapkan dapat menjadi media layanan terbaik bagi anak-anak penyandang disabilitas, sekaligus menjadi tempat bagi guru untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan,” ujarnya.
Dengan peluncuran ULDP, Pemkot Tangerang semakin menunjukkan komitmennya dalam memperluas cakupan pendidikan inklusif dan menciptakan peluang yang lebih baik bagi anak-anak penyandang disabilitas di wilayah tersebut.(ADV)