Views: 763
DELI SERDANG, JAPOS.CO – Semangat menghadirkan gaya hidup sehat terus bergulir di Kabupaten Deli Serdang. Memasuki gelaran keempat, gerakan makan gratis Deli Serdang sehat kembali menyapa masyarakat, Rabu (30/10).
Oktober lalu gerakan makan gratis Deli Serdang sehat digelar di Desa Tanjung Sari, Kecamatan Batang Kuis. Dan pada hari ini Rabu, 30 Oktober 2024 Gerakan Makan Gratis Deli Serdang Sehat kembali berbagi di Simpang Tirta Deli, Tanjung Morawa.
“Setiap gelaran membawa energi baru dan semangat yang berbeda. Di Batang Kuis pada Jumat yang lalu, kami melihat antusiasme luar biasa dari masyarakat yang menunjukkan bahwa program ini telah mulai mengakar, dan setelah dari Batang Kuis, kami kembali mendapat permintaan dari masyarakat Tanjung Morawa yang meminta kami kembali menggelar Gerakan Makan Gratis Deli Serdang Sehat di Simpang Tirta Deli” ungkap Patih Suhada.
Program yang terinspirasi dari visi kesehatan dr. Asri Ludin Tambunan dan Lomlom Suwondo ini terus mendapat dukungan dari berbagai elemen masyarakat. Kehadiran pasangan calon pemimpin Deli Serdang yang berlatar belakang medis dan memiliki rekam jejak dalam pengembangan masyarakat ini menjadi nilai tambah dalam menjamin keberlanjutan program.
Farhan Wijaya, Koordinator Kegiatan, memaparkan perkembangan signifikan program ini. “Dari Lubuk Pakam, ke Tanjung Morawa, dan Batang Kuis, kami melihat peningkatan antusias masyarakat di kegiatan ini, bahkan sampai cukup sesak. Hal ini adalah tanda bahwa Gerakan Makan Gratis Deli Serdang Sehat mampu memberikan dampak positif di tengah-tengah masyarakat,” jelasnya.
Para content creator lokal terus menunjukkan dukungan konsisten, dan pada gelaran di Desa Tanjung Sari, Batang Kuis yang lalu, Badil Nasution selaku content creator ikut berpartisipasi. Sampai pada hari ini Gerakan Makan Gratis Deli Serdang Sehat telah menjalin komunikasi dengan 12 content creator lokal serta mendapat respon yang positif dengan persetujuan untuk ikut membersamai kegiatan ini.
“Keterlibatan aktif content creator membuat pesan kesehatan ini lebih mudah diterima masyarakat. Kami melihat dampak nyata dari kolaborasi ini,” tambah Yuza Efendi, Koordinator Content Creator.
Program yang dijadwalkan berlangsung hingga 22 November 2024 ini telah menunjukkan dampak positif dalam mengkampanyekan pola hidup sehat. Setiap Rabu dan Jumat, tim GMG-DSS (Gerakan Makan Gratis Deli Serdang Sehat) bergerak ke berbagai kecamatan di Deli Serdang, membawa misi menghadirkan perubahan melalui edukasi dan aksi nyata.
Keberhasilan gelaran di Desa Tanjung Sari, Batang Kuis pada Jumat lalu serta gelaran di Simpang Tirta Deli, Tanjung Morawa kali ini semakin mempertegas bahwa visi Deli Serdang Sehat bukan sekadar angan-angan. Dengan dukungan dari berbagai pihak dan antusiasme masyarakat yang terus meningkat, program ini berpotensi menjadi katalis aksi nyata menuju Deli Serdang yang lebih sehat.(Rdn)