Scroll untuk baca artikel
BeritaSumatera Utara

PTPN4 Regional ll Unit PKS Dolok Ilir Bersama Mitra Pemasok TBS, Sepakat Dorong Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Seputar dan Petani

×

PTPN4 Regional ll Unit PKS Dolok Ilir Bersama Mitra Pemasok TBS, Sepakat Dorong Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Seputar dan Petani

Sebarkan artikel ini

Views: 53

SIMALUNGUN, JAPOS.CO – Untuk terus meningkatkan rantai pemasok Tandan Buah Segar (TBS) manajemen PTPN4 regional ll Unit PKS Dolok Ilir lakukan Gathering kemitraan terhadap rekanan pemasok TBS, serta petani kelapa sawit di sekitar berdirinya pabrik kelapa sawit Unit Dolok Ilir, pekerja bongkar muatan dan pemerintah Desa.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Acara di gelar pada Rabu (23/10) di areal Loding Ram PKS Dolok Ilir Desa Dolok Tenera kecamatan Dolok Batu Nanggar kabupaten Simalungun.

Manajemen PTPN4 regional ll Unit Dolok Ilir terus berupaya semampaat mungkin mendorong semua aspek yang berkompeten agar masyarakat kebagian manpaat hadirnya perusahaan BUMN ditengah tengah mereka.seperti apa yang di sampaikan oleh kades Dolok Tenera Sujianto.

“Semenjak dulu adanya PKS Unit Dolok Ilir ini, yang berada di Desa nya sangat besar peranannya dalam peningkatan ekonomi masyarakat, para petani kelapa sawit tidak lagi jauh menjual hasil produksi nya serta warga mendapatkan pekerjaan harian yang mampu membangkitkan roda ekonomi rumah tangga berjalan sesuai tuntutan jaman, semoga ptpn4 regional ll khususnya unit PKS Dolok Ilir semangkin maju,” ujar Kades Sujianto.

Terpisah pimpinan manajemen ptpn4 regional ll Unit PKS Dolok Ilir Ratya Assa Sinulingga saat dimintai tanggapan nya,dan didampingi oleh kepala Masinis Pabrik Mhd Arip Nasution serta Asisten QA Marhausertua Simangunsong.

“Hingga saat ini kita terus libatkan masyarakat ikut serta kan dalam pemasok TBS, sebagai salah satu pendukung produktipitas kinerja dan termasuk sumber rantai kemitraan yang sudah terakreditasi dan teruji,” terang Ratya Assa Sinulingga pimpinan manajemen PTPN4 regional ll Unit PKS Dolok Ilir.

Semoga dengan adanya kegiatan gathering ini semangkin mempererat kerjasama yang solid, menambah mempererat kemitraan agar menghasilkan tim yang mampu bekerja secara kondusif, hasil produksi tercapai dan berkualitas baik.(Bw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *