Views: 980
WAY KANAN, JAPOS.CO – Dalam rangka menunjang tugas bhabinkamtibmas di lapangan, Ditbinmas Polda Lampung melaui Satbinmas Polres Way Kanan mendistribusikan kaporlap kepada bhabinkamtibmas yang ada di wilayahnya, Selasa (01/10/2024).
Dalam kesempatan itu , Wakapolres Way Kanan Kompol Iwan Setiawan didampingi Kasat Binmas AKP Sundoro secara simbolis memberikan perlengkapan berupa Rompi anti Sayat dan senter kepada Bhabinkamtibas Polsek Pakuan Ratu Brigadir Dessy Arisca di Polres Way Kanan
Turut hadir dalam acara tersebut yakni KasatreskrimAKP Mangara Panjaitan, Kasi Humas Ipda Mukhtiar dan personel Satbinmas Polres Way Kanana dan para Bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polres Way Kanan.
“Sebanyak 113 Rompi anti sayat dan 50 senter ini diberikan dari Polda Lampung untuk menunjang tugas para bhabinkamtibmas diwilayah binaannya,” ujar Kasat Binmas mewakili Kapolres Way Kanan AKBP Adanan Mangopang.
Ia mengingatkan agar pelengkapan yang sudah diberikan tersebut digunakan dan dijaga sehingga berfungsi maksimal.
Lanjutnya, Kasat meminta setiap personel Bhabinkamtimbas harus menyadari betul tentang betapa pentingnya keberadaan Bhabinkamtimbas di tengah-tengah masyarakat khususnya menjelang Pilkada serentak tahun 2024 ini untuk meningkatkan pelayanan.
“Jangan lelah untuk selalu turun ke masyarakat, laksanakan tugas dengan ikhlas dan lakukan edukasi kamtibmas dengan mengajak warga untuk tetap waspada terhadap segala bentuk provokasi atau isu-isu negatif yang dapat memecah belah kerukunan,”imbuhnya.(Suhaili).