Views: 979
BANDUNG BARAT,JAPOS.CO – Pasangan calon independen nomor urut 5, Sundaya, SP MM dan Drs H Asep Ilyas MSi resmi maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung Barat (KBB) 2024. Deklarasi dukungan untuk pasangan ini digelar pada Minggu (29/9/2024) di GOR Futsal Ciraden, Cihampelas, dan dihadiri oleh ratusan tokoh masyarakat, aktivis, pemuda, serta berbagai komunitas yang siap memberikan dukungan penuh.
Salah satu figur penting dalam tim pemenangan adalah Wanda Irawan, S.Sos., yang tergabung di bidang hukum. Wanda menegaskan bahwa pasangan independen ini merupakan kolaborasi ideal yang akan mencatat sejarah baru di KBB, dengan memadukan kekuatan politisi dan birokrat berpengalaman.
“Kami optimis pasangan nomor urut 5 ini akan membawa perubahan besar bagi KBB. Sundaya dengan pengalaman 10 tahun sebagai anggota legislatif dan H. Asep Ilyas yang pensiun dari jabatan terakhirnya sebagai Kepala BKSDM pada Desember 2023, adalah kombinasi yang sangat tepat,” ujar Wanda di hadapan 350 orang tim sukses dan relawan yang hadir.
Sundaya berasal dari Kecamatan Cipeundeuy, sementara H. Asep Ilyas dari Kampung Cidadap, Gunung Halu. Keduanya membawa visi “MANDIRI” (Maju, Aman, Nyaman, Dinamis, dan Religius) sebagai landasan untuk membangun KBB secara adil dan merata. Pasangan ini berkomitmen untuk memajukan sektor pariwisata, pertanian, peternakan, pendidikan, serta infrastruktur di 165 desa yang ada di KBB.
Wanda berpesan kepada tim relawan untuk terus mensosialisasikan visi dan misi pasangan ini kepada masyarakat dan menekankan pentingnya tidak golput dalam Pilkada mendatang.
Acara deklarasi ini juga dihadiri oleh tokoh-tokoh penting seperti Joko (Koordinator Lapangan), Asep Ilmail (Wakil Ketua 3 Pemenangan), serta koordinator dari tingkat desa, kecamatan, dan wilayah lainnya.
Dengan dukungan militan dari berbagai elemen masyarakat, pasangan Sundaya – H. Asep Ilyas dengan nomor urut 5 siap membawa Kabupaten Bandung Barat ke arah yang lebih baik melalui Pilkada 2024.(DEMAK GULTOM)