Scroll untuk baca artikel
BeritaSumatera Utara

Koramil 10/Tanah Jawa Jadwalkan Pemberian Pembinaan Kepada Security RS Balimbingan Guna Meningkatkan Profesionalisme

×

Koramil 10/Tanah Jawa Jadwalkan Pemberian Pembinaan Kepada Security RS Balimbingan Guna Meningkatkan Profesionalisme

Sebarkan artikel ini

Views: 895

SIMALUNGUN, JAPOS.CO – Dengan bertujuan guna meningkatkan kewaspadaan dan profesionalitas para security dalam menjalankan tugasnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pengawasan pekerjaan, pihak Rumah Sakit Balimbingan diketahui jalin kerjasama dengan Koramil 10/Tanah Jawa Jajajaran Kodim 0207/Simalungun, sesuai dengan keterangan yang dihimpun Japos.co pada Jumat (27/9/2024).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Pantauan Japos.co di Nagori Balimbingan Kecamatan Tanah Jawa, hal tersebut tertuang dalam kegiatan audensi yang dihadiri dr. Susilo Joko Priyanto, MKM selaku Kepala bidang penunjang Non Medis Rumah Sakit Balimbingan dan Kapten Inf Marasi G Sinaga, di ruang Tamu Kantor Koramil 10 Tanah Jawa.

“Kami ingin para security, semakin profesional dalam menjalankan tugasnya, sehingga tujuan pertemuan ini nantinya adalah untuk menjalin kerjasama kepada Koramil 10/TJ dan RS Balimbingan, agar kiranya bersedia memberikan pelatihan kepada Security RS Balimbingan” ujar Kepala bidang Penunjang Non Medis RS Balimbingan.

Tak hanya menyambut baik kedatangan pihak RS Balimbingan, Danramil 10/Tanah Jawa Kapten Inf Marasi G Sinaga dalam pemamparan nya mengatakan, jika pihaknya dengan pihak RS Balimbingan sudah melakukan audiensi tentang pemberian bekal seperti bimbingan materi kedisiplinan kepada security Rumah Sakit Balimbingan.

“Kita siap memberikan bimbingan materi kedisiplinan kepada security rumah sakit, dan itu memang sangat bermanfaat guna menambah pengetahuan dan keterampilan yang memadai sehingga mereka dapat menjalankan tugasnya dengan lebih baik dan menciptakan lingkungan rumah sakit yang aman dan nyaman,” papar Kapten Inf Marasi G Sinaga. (L.Tampu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 66 SAMOSIR, JAPOS.CO –  Sejumlah Anggota DPRD bersama Plt Bupati Samosir Martua Sitanggang mensahkan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) APBD Tahun 2025 menjadi Peraturan Daerah (Perda) dengan Pagu sebesar Rp…