Scroll untuk baca artikel
BeritaJawa Barat

Kesbangpol Kota Cimahi Gelar Pembinaan Ratusan Anggota LSM, Ormas, dan OKP, Wartawan Juga Ikut Berperan

×

Kesbangpol Kota Cimahi Gelar Pembinaan Ratusan Anggota LSM, Ormas, dan OKP, Wartawan Juga Ikut Berperan

Sebarkan artikel ini

Views: 442

CIMAHI,JAPOS.CO – Dalam upaya memperkuat sinergitas kelembagaan masyarakat, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Cimahi sukses menyelenggarakan kegiatan pembinaan bagi ratusan anggota Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), Organisasi Kemasyarakatan (Ormas), dan Organisasi Kepemudaan (OKP).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Acara bertema “Pembinaan Kelembagaan Kemasyarakatan Kota Cimahi Tahun 2024: Silaturahmi Memperkuat Kebersamaan” ini digelar di Ball Room Uni Beach Hotel, Pangandaran, Jawa Barat, selama tiga hari, dari 10 hingga 12 September 2024.

Lebih dari 200 peserta dari berbagai organisasi hadir dalam kegiatan ini, yang juga turut dihadiri oleh para jurnalis yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Cimahi. Kehadiran para wartawan ini menjadi bagian penting dalam menjaga transparansi dan mendukung publikasi kegiatan yang digelar Kesbangpol Kota Cimahi.

Kepala Badan Kesbangpol Kota Cimahi, Mardi Santoso, menyampaikan apresiasi tinggi kepada semua peserta yang hadir, termasuk para wartawan.

“Kami mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan sinergitas semua pihak yang hadir, terutama kepada rekan-rekan jurnalis dari PWI Kota Cimahi yang selalu mendukung kegiatan pemerintah melalui pemberitaan yang informatif dan konstruktif,” ujar Mardi.

Mardi juga menyampaikan harapannya agar kegiatan ini mampu memperkuat persatuan, khususnya dalam menyongsong Pilkada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cimahi yang akan berlangsung pada 27 November 2024.

“Semoga peran aktif dari seluruh elemen masyarakat, termasuk Ormas dan rekan-rekan jurnalis, dapat membantu menciptakan suasana yang aman dan kondusif, meskipun nanti ada perbedaan pilihan politik,” lanjutnya.

Lebih dari sekadar pembinaan, acara ini menjadi wadah untuk mempererat kerja sama antara pemerintah, masyarakat, dan media, terutama dalam mendukung pembangunan Kota Cimahi yang berkelanjutan. Dengan sinergi yang kuat antara semua pihak, Kesbangpol yakin Kota Cimahi akan tetap aman, tertib, dan harmonis.(DEMAK GULTOM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *