Scroll untuk baca artikel
BeritaJawa Barat

Kolaborasi Galuh Motekar dan Bunda PAUD dengan Menggelar Kejuaraan Lomba Video Edukatif

×

Kolaborasi Galuh Motekar dan Bunda PAUD dengan Menggelar Kejuaraan Lomba Video Edukatif

Sebarkan artikel ini

Views: 278

CIAMIS, JAPOS.CO – Kejuaraan lomba video edukatif tingkat PAUD di Kabupaten Ciamis telah mencapai puncaknya dengan digelarnya acara penyerahan piala kepada para pemenang. Lomba yang dimulai sejak Agustus 2024 ini merupakan inisiatif dari komunitas Galuh Motekar Ciamis, bekerja sama dengan Bunda PAUD Kabupaten Ciamis.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan ini melibatkan partisipasi aktif dari para guru PAUD se-Kabupaten Ciamis. Acara penyerahan piala digelar dengan meriah di Aula Gedung PKK Kabupaten Ciamis. Selasa, (3/9).

Turut hadir dalam acara tersebut, Bunda PAUD Kabupaten Ciamis, Bunda Yulia Sari Sutisna, Ketua Pokja Bunda PAUD Kabupaten Ciamis, Bunda Hj. Gitta Griselda Jamil, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis, Erwan Darmawan, Ketua Galuh Motekar Kabupaten Ciamis, Andy Ali Fikri, serta perwakilan dari para guru PAUD yang telah berkontribusi dalam lomba ini.

Dalam sambutannya, Bunda PAUD, Bunda Yulia Sari Sutisna, mengapresiasi upaya para guru PAUD yang telah berpartisipasi aktif dalam perlombaan ini. “Lomba ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga menjadi media untuk memperkaya kreativitas dalam pengembangan materi edukatif bagi anak-anak usia dini di Kabupaten Ciamis.  Lomba video edukatif ini bertujuan untuk mendorong kreativitas para guru PAUD dalam menciptakan konten pembelajaran yang menarik dan sesuai dengan perkembangan anak usia dini,” ujarnya.

Melalui kompetisi ini, Bunda Paud berharap para guru dapat terus berinovasi dalam metode pengajaran yang lebih interaktif dan menyenangkan.

Pada acara ini, pemenang lomba diberikan penghargaan atas karya mereka yang dinilai terbaik dalam menyampaikan pesan edukatif secara kreatif dan efektif. Para pemenang mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih mereka atas kesempatan ini, serta berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di masa mendatang.

Acara ini ditutup dengan foto bersama dan sesi ramah tamah antara para peserta, panitia, dan tamu undangan. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi pengembangan pendidikan anak usia dini di Kabupaten Ciamis, serta mempererat hubungan antara pihak sekolah, pemerintah, dan komunitas masyarakat dalam mendukung tumbuh kembang anak-anak PAUD. (Mamay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 66 JAMBI, JAPOS .CO – PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) menggelar acara sosialisasi mengenai pasar lelang komoditas (PLK) di Aula PT KPBN Jakarta pada 11 September 2024. Acara…