Scroll untuk baca artikel
BeritaSumatera Utara

Pengadilan Negeri Kota Tanjungbalai Melakukan Rapat Pleno Periode 2024

×

Pengadilan Negeri Kota Tanjungbalai Melakukan Rapat Pleno Periode 2024

Sebarkan artikel ini

Views: 833

TANJUNGBALAI, JAPOS.CO – Pengadilan Negeri Kota Tanjungbalai, melaksanakan acara Rapat Pleno Periode Agustus 2024, bertempat di ruang Cakra pengadilan yang di pimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri kota Tanjung Balai Ibu Erita Harefa SH, Kamis (29/08/24).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Ketua pengadilan negeri Erita Harefa,SH dalam sambutannya mengucapkan Terima kasih karena sudah bekerja dan menjalankan amanah yang se-adil-adilnya sekaligus memberikan Pembinaan dan Pengarahan kepada para Hakim, Panitera, Sekretaris, Panitera Muda, Kepala Sub Bagian, Struktural, Fungsional dan PPNPN.

Kemudian dilanjutkan dengan memberi hasil Laporan Hakim Pengawasan Bidang oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Balai Ibu Karolina Selfia BR Sitepu SH MH setiap laporan pengawasan langsung dilaporkan oleh Panitera Muda dan Kepada Sub Bagian masing-masing bidang dan diberikan solusi arahan dari temuan pengawasan tersebut.

Rapat ditutup dengan pemberian sertifikat reward kepada Hakim-Hakim Pegawai Kepaniteraan, Kesekretariatan dan PPNPN terbaik untuk bulan Agustus di Pengadilan Negeri Tanjung Balai.(R.N)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *