Scroll untuk baca artikel
BeritaDepok

Mahasiswa UI Sabet Juara 3 di Kompetisi Riset Investasi Nasional: Mengangkat Sektor Agribisnis Indonesia

×

Mahasiswa UI Sabet Juara 3 di Kompetisi Riset Investasi Nasional: Mengangkat Sektor Agribisnis Indonesia

Sebarkan artikel ini

Views: 983

DEPOK, JAPOS.CO – Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh mahasiswa Universitas Indonesia (UI). Tiga mahasiswa dari Program Pendidikan Vokasi UI, yaitu Alif Rizki Takuada, Abimael Manasye Tri dari program studi Administrasi Keuangan dan Perbankan, serta Syadly Yudhistira dari program studi Bisnis Kreatif, berhasil meraih juara ketiga dalam ajang bergengsi “National Investment Research Competition” (NIRC) 2024.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Tim ini berkompetisi di bawah bendera Capital Market Student Club (CMSC), sebuah organisasi mahasiswa UI yang fokus pada studi pasar modal dengan dukungan dari Bursa Efek Indonesia.

Keberhasilan ini tidak lepas dari penelitian inovatif yang mereka sajikan dalam bentuk research paper berjudul “Accelerating Agricultural Food Industry Towards Integrated System.” Penelitian ini mengangkat salah satu perusahaan agribisnis terkemuka di Indonesia dan mencakup berbagai analisis penting, mulai dari analisis makroekonomi, analisis industri, hingga pendekatan strategis seperti analisis lima kekuatan Porter dan keunggulan kompetitif.

Selain itu, mereka juga meneliti aspek keuangan perusahaan, melakukan valuasi, serta analisis teknikal, sebuah pendekatan komprehensif yang memanfaatkan pengetahuan dari mata kuliah inti seperti Manajemen Keuangan, Analisis Laporan Keuangan Pasar Modal dan Perdagangan Efek, serta Analisis Teknikal dan Fundamental.

Pendidikan vokasi di UI memang dirancang untuk mempersiapkan mahasiswa melalui pembelajaran yang lebih praktis dan aplikatif. Dengan fokus pada keterampilan yang siap pakai, Program Vokasi UI mendorong mahasiswanya untuk tidak hanya unggul dalam bidang akademik tetapi juga aktif berorganisasi serta berkontribusi pada masyarakat. Hal ini tercermin dari capaian Alif dan timnya yang mampu memanfaatkan kompetisi ini sebagai ajang aktualisasi diri, terutama dalam dunia investasi dan pasar modal yang menjadi minat mereka.

“Kompetisi ini memberikan kami kesempatan untuk menggali potensi yang kami miliki dalam bidang investasi, memperluas jaringan dengan orang-orang kompeten, serta meningkatkan keterampilan berpikir kritis, analitis, kreatif, dan inovatif. Kami juga mendapatkan banyak pengetahuan baru melalui diskusi dengan para finalis lainnya,” ujar Alif Kamis (15/8/2024)

National Investment Research Competition 2024, yang diselenggarakan di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) mulai 23 Juni hingga 19 Juli 2024, diikuti oleh berbagai perguruan tinggi ternama di Indonesia. Proses kompetisi dimulai dengan penyusunan research paper yang ditentukan oleh panitia NIRC, di mana delapan tim terbaik dari berbagai universitas lolos ke babak final yang digelar pada 17-19 Juli 2024 di Gedung Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis, UNY. Pada babak final inilah Alif dan tim berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih posisi ketiga.

Prestasi ini menjadi bukti bahwa mahasiswa vokasi UI mampu bersaing di tingkat nasional, sekaligus menunjukkan kualitas pendidikan vokasi yang tak kalah dengan program pendidikan lainnya.

Dengan prestasi ini, diharapkan akan semakin banyak mahasiswa yang termotivasi untuk berkontribusi dan berprestasi dalam bidang riset dan investasi, membawa nama baik almamater di kancah nasional dan internasional.( Joko Warihnyo )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *