Scroll untuk baca artikel
BeritaTangerang

Desa Daon Meriahkan Lomba Gerak Jalan Santai di Kecamatan Rajeg

×

Desa Daon Meriahkan Lomba Gerak Jalan Santai di Kecamatan Rajeg

Sebarkan artikel ini

Views: 860

TANGERANG, JAPOS.CO – Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Banten, menggelar lomba gerak jalan santai pada Kamis, 15 Agustus 2024. Acara ini diikuti oleh seluruh elemen masyarakat, termasuk Desa Daon yang turut ambil bagian dalam perlombaan tersebut.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Lomba gerak jalan santai ini diselenggarakan oleh pemerintah Kecamatan Rajeg dengan tujuan mempererat kebersamaan dan semangat kemerdekaan di antara warga. Oman Apriaman SKM SIP selaku Camat Rajeg, memimpin acara tersebut dan memberikan apresiasi kepada seluruh peserta yang turut memeriahkan kegiatan ini.

Kepala Desa Daon, H Johani, AM TG, menyatakan bahwa warga Desa Daon sangat antusias dan bersemangat dalam mengikuti lomba ini. “Lomba gerak jalan santai ini kami adakan sebagai bagian dari persiapan menyambut Hari Kemerdekaan. Sebagai warga negara Indonesia, kita semua wajib ikut serta merayakan momen bersejarah ini. Saya berharap pada perayaan 17 Agustus nanti, kita semua bisa merayakan kemerdekaan Indonesia yang ke-79 dengan penuh suka cita,” ujar H Johani.

Panitia lomba juga menyediakan berbagai hadiah doorprize untuk para peserta, yang menambah semarak acara dan kegembiraan warga yang berpartisipasi.

“Lomba gerak jalan santai ini merupakan salah satu dari serangkaian kegiatan yang digelar di Kecamatan Rajeg untuk memeriahkan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia. Seluruh warga, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, tampak sangat menikmati acara ini, yang sekaligus menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga,” ujarnya. ( Abdul Jp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *