Scroll untuk baca artikel
BeritaJawa Barat

Tiba di Tanah Air, Satu Jemaah Haji Asal Ciamis Meninggal Dunia

×

Tiba di Tanah Air, Satu Jemaah Haji Asal Ciamis Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini

Views: 803

CIAMIS, JAPOS.CO –  Selasa, 09 Juli 2024, sekitar pukul 06.30 hingga selesai, bertempat di Gedung Islamic Centre Kabupaten Ciamis, dilaksanakan kegiatan kepulangan Jemaah Haji Kloter 34 asal Kabupaten Ciamis Tahun 1446 H/2024 M Embarkasi Jakarta – Bekasi. Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kabupaten Ciamis, Drs. KH. Saeful Ujun.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Jemaah Haji Kloter 34 Kabupaten Ciamis terdiri dari 432 orang jemaah dan 8 orang petugas (TPHD, TPHI, TPII). Mereka menggunakan 11 unit bus dari PO. Sumberjaya Ciamis dan 1 unit bus cadangan untuk perjalanan dari Bandara Soekarno-Hatta ke Kabupaten Ciamis.

Sayangnya, terdapat satu jemaah yang meninggal dunia setibanya di Bandara Soekarno-Hatta pada hari Senin, 08 Juli 2024, sekitar pukul 18.52 WIB. Jemaah tersebut adalah Hj. Iloh Mahpud Nursani binti Mahpud, lahir pada 13 Mei 1947, warga Dusun Wetan, Desa Jatinagara, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis. Jenazah almarhumah Hj. Iloh langsung dievakuasi dan dipulangkan ke alamat tempat tinggalnya.

Hal tersebut disampaikan Kepala Kemenag Kabupaten Ciamis melalui Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Ciamis, Agus Abdulloh.

Ia menduga Hj Iloh mengalami serangan jantung saat dalam perjalanan dari Jedah menuju Jakarta. Ia meninggal di dalam pesawat. Tim medis haji sempat melakukan penanganan di dalam pesawat dan saat mendarat akan tetapi tidak tertolong. “Kemungkinan terkena serangan jantung, sudah mendapatkan perawatan medis dan setelah landing dinyatakan meninggal dunia,” ujarnya.

Informasi adanya jemaah haji yang meninggal dalam pesawat itu pun membuat tim penyambut di Bandara Soekarno Hatta langsung bersiap. Selain menyediakan bus untuk para jemaah, mobil ambulans juga turut datang menyambut. “Jenazah Hj Iloh dari embarkasi dibawa ambulans PPIH Ciamis ke rumah duka. Sampai ke rumah duka di Desa Jatinegara,” kata Agus sembari menjelaskan meski Hj Iloh meninggal dalam perjalanan pulang, ia tetap mendapatkan asuransi hajinya.

Setelah kloter 34 pulang, tersisa calon jemaah haji kloter 53 dengan jumlah 294 orang. Mereka dijadwalkan tiba di Islamic Center Ciamis, Rabu (17/7), pukul 12.25. “Akan tetapi salah satu kloter 53 ini ada yang masih dirawat di Makkah. Kita pun sedang menunggu perkembangan kesehatannya, kalau sebelum 17 Juli sudah sehat bisa pulang,” ungkap Agus.

Sementara itu berdasarkan pantauan japos.co, pengamanan kepulangan jemaah haji asal Kabupaten Ciamis ini melibatkan 88 personil yang terdiri dari 53 personil Polres Ciamis, 10 personil TNI dari Kodim 0613 Ciamis, 15 personil Sat Pol PP, dan 10 personil Dishub, di bawah pimpinan Kabag Ops Polres Ciamis, Kompol Nia Kurnia, S.H., M.H. Selain itu, kepulangan jemaah haji juga dikawal oleh Satuan Lalu Lintas Polres Ciamis dari Embarkasi Bekasi menuju Gedung Islamic Centre Ciamis.

Selama kegiatan berlangsung, situasi dilaporkan aman dan kondusif. Kapolres Ciamis, AKBP Akmal, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kabag Ops Polres Ciamis, Kompol Nia Kurnia, S.H., M.H., menegaskan bahwa pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Selain itu, ini juga merupakan langkah antisipasi Polri dalam menghadapi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Ciamis. “Semua personel yang bertugas bersiaga dan melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab. Sisi humanis Polri dikedepankan guna terciptanya Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Ciamis,” tegasnya.

Kepulangan jemaah haji ini tidak hanya menjadi momen kebahagiaan bagi keluarga yang menyambut, tandas Kompol Nia Kurnia, tetapi juga menjadi tanggung jawab besar bagi pihak keamanan untuk memastikan semua berjalan dengan lancar. Personel yang terlibat dalam pengamanan menunjukkan profesionalisme dan komitmen tinggi, menjadikan acara ini berjalan dengan tertib dan aman. (Mamay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *