Scroll untuk baca artikel
BeritaSumatera Barat

Sungai Rumbai Raih Gelar Juara Umum MTQ Nasional ke-12 Dharmasraya

×

Sungai Rumbai Raih Gelar Juara Umum MTQ Nasional ke-12 Dharmasraya

Sebarkan artikel ini

Views: 998

DHARMASRAYA, JAPOS.CO – Musabaqoh Nasional Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-12 tingkat Kabupaten Dharmasraya Provinsi Sumatera Barat resmi ditutup pada Jumat, 28 Juni 2024. Penutupan acara yang digelar di Kecamatan Sungai Rumbai ini dilakukan oleh Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, yang diwakili oleh Sekda Dharmasraya, H. Adlisman.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kecamatan Sungai Rumbai berhasil meraih gelar juara umum, diikuti oleh Kecamatan Sitiung di posisi kedua. Juara umum edisi sebelumnya, Kecamatan Pulau Punjung, harus puas di posisi ketiga. Sementara itu, Kecamatan Asam Jujuhan yang sebelumnya berada di posisi juru kunci, berhasil melesat ke posisi keempat. Padang Laweh, tuan rumah edisi sebelumnya, tetap konsisten berada di lima besar.

Dalam sambutannya, Sekda H. Adlisman menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam penyelenggaraan MTQ kali ini yang berlangsung sejak 25 Juni. “MTQ ini merupakan momentum penting dalam memacu pengembangan tilawah, hafalan, serta pendalaman terhadap nilai-nilai Al-Qur’an,” ujar Sekda.

Sekda berharap kegiatan MTQ ini dapat menambah pengetahuan, wawasan, serta meningkatkan penghayatan dan pengamalan isi kandungan Al-Qur’an. Ia juga menekankan pentingnya perhatian penuh dan keterlibatan dari seluruh lapisan masyarakat untuk memastikan MTQ memberikan dampak positif dalam kehidupan bermasyarakat.

Kepada para pemenang, Sekda berpesan agar tidak berpuas diri dan terus berlatih untuk persiapan menghadapi MTQ tingkat Provinsi Sumatera Barat pada tahun 2025. Bagi peserta yang belum meraih prestasi, Sekda mendorong mereka untuk terus berlatih dan memacu diri demi meraih prestasi di masa mendatang.

Sekda juga mengajak para alim ulama, guru Al-Qur’an, tokoh masyarakat, serta pejabat pemerintah tingkat kecamatan dan nagari untuk terus menggelar MTQ mulai dari tingkat nagari hingga kecamatan. “Saya berharap para penghafal Quran dan peserta lomba lainnya tidak kehilangan wadah untuk mengasah kemampuan mereka,” tegas Sekda.

Selain itu, Sekda menghimbau seluruh peserta untuk selalu memiliki niat yang ikhlas dalam meningkatkan syiar terhadap Al-Qur’an. “Semoga partisipasi semua pihak dalam mendukung dan mensukseskan MTQ ini menjadi amal ibadah bagi kita semua,” tutupnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Wakapolres Dharmasraya, Kompol Adri Nugroho Saputro, Wadanramil Pulau Punjung, Pelda Asrul Peni, serta sejumlah kepala OPD di lingkup Pemkab Dharmasraya.(YN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *