Scroll untuk baca artikel
BeritaDepok

Blak-blakan Dukung Supian Suri, Mantan Wakil Wali Kota Depok, SS Layak Pimpin Depok 2025-2030

×

Blak-blakan Dukung Supian Suri, Mantan Wakil Wali Kota Depok, SS Layak Pimpin Depok 2025-2030

Sebarkan artikel ini

Views: 1.1K

DEPOK, JAPOS.CO – Mantan Wakil Wali Kota Depok periode 2006-2011, H Yuyun Wirasaputra, secara terbuka menyatakan dukungannya kepada Supian Suri (SS) sebagai calon Wali Kota Depok pada Pilkada mendatang. Dalam sebuah pertemuan dengan wartawan, Rabu ( 26/6/2025).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Yuyun menegaskan bahwa Supian Suri, yang baru saja meraih gelar doktor, adalah sosok yang pantas memimpin Depok periode 2025-2030.

“Mencalonkan wali kota adalah hak beliau (SS) dan hak kita semua, apalagi jika melihat latar belakang beliau, dari mulai perjuangan orang tuanya sebagai kepala desa dan leluhurnya sebagai pemimpin di masyarakat, layaklah (jadi wali kota),” ujar Yuyun dengan penuh keyakinan.

Yuyun menilai wajar jika pria yang akrab disapa SS itu akan maju mencalonkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Depok.

“Wajar jika ada keinginan untuk masuk (politik), tinggal masyarakatnya bisa menilai dengan baik atau tidak. Beliau orang Depok,” jelasnya.

Tak hanya memberikan dukungan, Yuyun juga turut mendoakan niat baik SS untuk menjadi pemimpin Depok.

“Ya, harus kita dukung semuanya, apalagi ini itikad baik yang harus didukung dan didoakan,” ungkapnya.

Sebelumnya, Wali Kota Administratif Depok periode 1992-1996, H. Sofyan Safari Hamim, juga secara tegas memberikan dukungan kepada Supian Suri untuk menjadi Wali Kota Depok periode 2025-2030. Sofyan menyatakan bahwa Supian Suri, sebagai lulusan Ilmu Pemerintahan Dalam Negeri, memiliki kapasitas untuk memimpin Depok ke depan.

“Wali Kota Depok ke depannya harus dari lulusan Ilmu Pemerintahan Dalam Negeri, salah satunya Supian Suri,” kata Sofyan saat menghadiri Sidang Gelar Doktor Supian Suri di Gedung IPDN Jakarta.

Sofyan mengungkapkan, dirinya sudah mengenal Supian sejak lama dan menilai bahwa Supian sudah layak menjadi Wali Kota Depok.

Ia juga memberikan apresiasi kepada Supian yang telah meraih gelar doktor dari Ilmu Pemerintahan Dalam Negeri.

“Kami ucapkan selamat atas gelar doktornya,” pungkasnya.

Dengan dukungan dari para tokoh berpengaruh di Depok, Supian Suri kini semakin mantap melangkah menuju Pilkada 2025. Dukungan dari H. Yuyun Wirasaputra dan H. Sofyan Safari Hamim ini menjadi modal berharga bagi Supian untuk meraih simpati dan kepercayaan masyarakat Depok dalam upayanya membangun kota lebih baik di masa depan.(Joko Warihnyo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *