Views: 887
SIMALUNGUN, JAPOS.CO – Kunjungan kerja Danrem 022/PT Kolonel Inf Tagor Rio Pasaribu SE beserta rombongan ke Kodim 0207/Simalungun.
Kegiatan tersebut turut di hadiri oleh Forkopimda Kabupaten Simalungun, pada hari Rabu tanggal 22 Mei 2024 pukul 08.52 wib.
Acara penyambutan Danrem 022/PT, di awali dengan Laporan Dandim 0207/Sml kepada Danrem 022/PT, sekaligus Pemakaian kain ulos kepada Danrem 022/PT beserta Ibu ketua Ketua Persit KCK Koorcab PD I/BB Ny. Gracia Tagor Pasaribu dan Pengalungan bunga kepada Danrem 022/PT dan pemberian buket kepada Ibu Ketua Persit KCK Koorcab PD I/BB Ny. Gracia Tagor Pasaribu.
Selanjutnya dilakukan acara menerima laporan pos 1 (satu) menerima hormat jajar dari regu jaga kesatriaan Kodim 0207/Sml dilanjutkan menyanyikan lagu selamat datang dari personil dan PNS Kodim 0207/Sml disamping kanan dan kiri jalan.
Acara kunjungan Danrem 02/Pantai Timur juga menerima Persembahan Tarian tor-tor atau (mangalo-alo). Selanjutnya Paparan Dandim 0207/Sml kepada Danrem 022/PT bertempat di Aula Pamungkas Makodim 0207/Sml.
Selanjutnya Ketua Persit KCK Koorcab PD I/BB Ny. Gracia Tagor Pasaribu mengunjungi Kantor Persit dan melihat kerajinan/keterampilan tangan yang dibuat oleh Ibu-ibu Persit Kodim 0207/Sml bertempat di Aula Balai Pamungkas Danrem 022/PT memberikan pengarahan kepada Personil dan PNS serta Ibu -ibu Persit Kodim 0207/Sml.
Penayangan Vidio tentang pentingnya rasa bersyukur kepada Tuhan serta kurangi mengeluh. Jauhi Narkoba karena dapat merugikan bagi kita. Babinsa harus bisa ciptakan prestasi yang positif. Jangan saling mencurigai harus berpikir positif karena Hidup Damai itu Indah. Mendukung semua kegiatan positif Angkatan Darat melalui Sosmed, Instagram, Facebook dll. Jaga silaturahmi,jaga nama baik satuan, hindari pelanggaran.(RD)