Views: 1.4K
PANDEGLANG, JAPOS.CO – Siepropam Polres Pandeglang menggelar pemeriksaan terhadap gadget yang dimiliki oleh personel Polres Pandeglang. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap aplikasi yang berpotensi membawa dampak buruk bagi anggota, seperti MiChat dan perjudian online.
Pemeriksaan ini dilaksanakan pada hari Senin, 29 April 2024, dan dipimpin langsung oleh Kepala Seksi Propam Polres Pandeglang, IPDA Deden Ari Moh Amin, yang didampingi oleh personel Propam lainnya.
Dalam kegiatan pemeriksaan ini, setiap gadget personel akan diperiksa secara teliti untuk memastikan tidak terdapat aplikasi yang melanggar aturan atau berpotensi membahayakan anggota, baik dari segi keamanan maupun integritas.
“Kegiatan pemeriksaan gadget ini merupakan bagian dari upaya kami untuk melindungi anggota dari dampak negatif yang mungkin ditimbulkan oleh penggunaan aplikasi yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujar IPDA Deden Ari Moh Amin.
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk pengawasan dan pembinaan terhadap penggunaan teknologi oleh anggota Polres Pandeglang. Dengan memastikan penggunaan gadget yang bertanggung jawab, diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan profesionalisme anggota dalam menjalankan tugas-tugasnya.
Sipropam Polres Pandeglang akan terus melakukan langkah-langkah preventif dan pengawasan untuk menjaga integritas dan kesejahteraan personel Polres Pandeglang. (Yan/Hms)